SuaraSurakarta.id - Sebanyak 1.635 orang lolos dalam Seleksi Nasional Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SNMPTN) Universitas Sebelas Maret (UNS) Surakarta tahun 2022.
Rektor UNS Jamal Wiwoho mengatakan, sebanyak 1.635 orang tersebut, sebanyak 804 orang di antaranya lolos di kelompok sains dan teknologi (saintek) dan 831 lainnya lolos di kelompok sosial dan hukum.
"Dari total yang lolos ini sebanyak 482 orang atau 29,48 persennya adalah pemegang Kartu Indonesia Pintar Kuliah (KIP-Kuliah)," kata Jamal dikutip dari ANTARA di Solo, Selasa (6/4/2022)
Untuk jumlah peminat SNMPTN UNS pada tahun ini sebanyak 29.257 orang dari seluruh Indonesia. Sedangkan secara nasional, jumlah pendaftar SNMPTN tahun 2022 sebanyak 612.084 orang dan yang diterima sebanyak 119.544 orang.
"Dari jumlah yang dinyatakan lolos tersebut, 35.050 orang adalah pemegang KIP-Kuliah," katanya.
Sementara itu, dikatakannya, terdapat sepuluh program studi di bidang saintek UNS dengan angka keketatan persaingan (AKP) tertinggi yakni Farmasi 1:58, diikuti Informatika 1:54, Psikologi 1:40, Kebidanan 1:38, dan Kedokteran 1:33.
Selanjutnya, Pendidikan Teknik Informatika dan Komputer 1:31, Statistika 1:22, Teknik Mesin 1:21, Teknik Industri 1:21, dan Agribisnis 1:21.
Sedangkan sepuluh program studi di UNS dengan AKP tertinggi pada bidang sosial hukum secara berturut-turut adalah Prodi Manajemen 1:35, Pendidikan Bahasa, Sastra Indonesia dan Daerah dengan 1:30, Akuntansi dengan 1:29, Ilmu Komunikasi 1:29.
Selanjutnya, Pendidikan Administrasi Perkantoran 1:27, Bimbingan dan Konseling 1:25, Ekonomi Pembangunan 1:24, Demografi dan Pencatatan Sipil 1:23, Pendidikan Guru Sekolah Dasar (PGSD) Surakarta 1:21, dan Sastra Inggris dengan AKP 1:18.
Baca Juga: Serba-serbi Curhatan Peserta SNMPTN 2022, Galau sampai Mengurung Diri di Kamar
Berita Terkait
Terpopuler
- Erick Thohir Umumkan Calon Pelatih Baru Timnas Indonesia
- 4 Daftar Mobil Kecil Toyota Bekas Dikenal Ekonomis dan Bandel buat Harian
- 5 Lipstik Transferproof untuk Kondangan, Tidak Luntur Dipakai Makan dan Minum
- 5 Rekomendasi Sepatu Running Selevel Adidas Adizero Versi Lokal, Lentur dan Kuat Tahan Beban
- 8 City Car yang Kuat Nanjak dan Tak Manja Dibawa Perjalanan Jauh
Pilihan
-
Harga Minyak Dunia Melemah, di Tengah Upaya Trump Tekan Ukraina Terima Damai dengan Rusia
-
Indonesia jadi Raja Sasaran Penipuan Lowongan Kerja di Asia Pasifik
-
Kisah Kematian Dosen Untag yang Penuh Misteri: Hubungan Gelap dengan Polisi Jadi Sorotan
-
Kisi-Kisi Pelatih Timnas Indonesia Akhirnya Dibocorkan Sumardji
-
Hasil Drawing Play Off Piala Dunia 2026: Timnas Italia Ditantang Irlandia Utara!
Terkini
-
Warga Solo Merapat! 4 Link DANA Kaget Jumat Berkah, Berpeluang Cuan Rp199 Ribu!
-
Apa Itu Lembaga Hukum Raja? Fondasi Baru PB XIV Jaga Stabilitas Keraton Solo
-
Putri Tertua PB XIII Tegaskan Bebadan Baru Tetap Tunduk Atas Dawuh PB XIV, Ini Tugas dan Fungsinya
-
Era Baru Keraton Solo: PB XIV Purboyo Reshuffle Kabinet, Siapa Saja Tokoh Pentingnya?
-
Link Saldo DANA Kaget Spesial Warga Solo! Klaim Rp149 Ribu dari 4 Link Kejutan Tengah Minggu!