SuaraSurakarta.id - Aksi mulia dilakukan anggota Pasoepati Korwil Pasar Kliwon atau Gempass dalam menyambut bulan Ramadhan.
Puluhan anggota Gempass turun ke jalan untuk berbagai ratusan takjil buka puasa di kawasan simpang Baturono, Selasa (5/4/2022) sore.
Ada ratusan takjil buka puasa yang dibagikan suporter klub Persis Solo tersebut. Hanya dalam hitungan menit, tajil itu habis dibagikan kepada pengguna jalan.
"Kegiatan ini sebagai bentuk kepedulian teman-teman Pasoepati Gempass dalam menyambut bulan Ramadhan. Mudah-mudahan kegiatan ini berjalan terus dan bisa ditiru korwil Pasoepati lainnya," kata penasihat hukum Gempass, Dr. BRM Kusumo Putro SH. MH usai pembagian takjil.
Baca Juga: Pemkot Pekalongan Sidak Takjil Cegah Makanan Kedaluwarsa, Ini Hasilnya
Ketua Gempass, Sabar Narimo memaparkan, takjil yang dibagikan berupa kolak pisang, air mineral dan makanan untuk dibagikan kepada para pengguna jalan.
"Total ada 350 paket takjil yang kami bagikan kepada pengguna jalan. Dananya bersumber dari patungan suku-suku anggota Gempass dan juga ada dari donatur," paparnya.
Sabar menjelaskan, kegiatan bagi -bagi takjil kali ini masih dalam satu rangkaian Hari Ulang Tahun (HUT) Gempass ke 22 dengan anggota mencapai sekira 1.000 orang, terbagi dalam suku-suku.
Selain berbagi takjil Ramadhan, direncanakan juga akan diselenggarakan kegiatan buka bersama dengan 22 suku anggota Gempass.
"Untuk kegiatan berikutnya, kami akan menggelar buka puasa bersama dengan semua anggota. Untuk hari pelaksanaannya, masih kami koordinasikan dulu," tuturnya. (Ronald Seger Prabowo)
Baca Juga: Pasar Pabukoan di Lubuk Minturun Padang Diserbu Pemburu Takjil, Jalanan Padat Merayap
Berita Terkait
-
Saddil Ramdani Ucap Salam Perpisahan: Pada Akhirnya, Waktu akan Menjawab...
-
3 Pemain Liga Malaysia yang Bisa Dibawa Ong Kim Swee ke Persis Solo, Ada Saddil Ramdani
-
Termasuk Saddil Ramdani, Ini 3 Pemain yang Bisa Diboyong Ong Kim Swee ke Persis Solo
-
BREAKING NEWS! Bukan Luis Milla, Persis Solo Rekrut Eks Pelatih Sukses Timnas Malaysia?
-
Hasil BRI Liga 1: Arema Sikat MU dalam Drama 6 Gol, Malut Hancurkan Persis Solo 3-0
Terpopuler
- Keponakan Megawati jadi Tersangka Kasus Judol Komdigi, PDIP: Kasus Alwin Jabarti Kiemas Contoh Nyata Politisasi Hukum
- Ngaku SMA di Singapura, Cuitan Lawas Chilli Pari Sebut Gibran Cuma SMA di Solo: Itulah Fufufafa..
- Hukum Tiup Lilin Dalam Islam, Teganya Geni Faruk Langsung Padamkan Lilin Ultah saat Akan Ditiup Ameena
- Kevin Diks: Itu Adalah Ide yang Buruk...
- Sebut Jakarta Bakal Kembali Dipimpin PDIP, Rocky Gerung: Jokowi Dibuat Tak Berdaya
Pilihan
-
Setelah Pilkada, Harga Emas Antam Meroket Jadi Rp1.513.000/Gram
-
Mempelajari Efektivitas Template Braille pada Pesta Demokrasi
-
Ingat! Penurunan Harga Tiket Pesawat Domestik 10 Persen Hanya Berlaku Hingga 3 Januari
-
Uji Tabrak Gagal Raih Bintang, Standar Keamanan Citroen C3 Aircross Mengkhawatirkan
-
Erick Thohir Sebut Aturan Kredit Pembiayaan Rumah Ribet, Target Prabowo Dibawa-bawa
Terkini
-
Astrid Widayani Ciptakan Sejarah, Wakil Wali Kota Solo Perempuan Pertama
-
Quick Count Pilkada Sukoharjo: Petahana vs Kotak Kosong Siapa yang Menang? Ini Hasilnya
-
Karutan Solo Apresiasi Antusiasme Warga Binaan dalam Pilkada Serentak 2024
-
Hentikan Dominasi PDIP, Respati Ardi-Astrid Widayani Segera Cetak Sejarah di Pilkada Solo
-
Hasil Hitung Cepat: Respati Ardi-Astrid Widayani Menangi Pilkada Solo 2024