SuaraSurakarta.id - Beredar unggahan video mengharukan yang memperlihatkan pertemuan ulama kharismatik K.H. Ahmad Bahauddin alias Gus Baha dengan Habib Syech sukses menuai perhatian publik.
Momen langka dan penuh haru tersebut berhasil terekam dalam unggahan video di akun TikTok @andipratama belum lama ini.
"Adab diatas segalanya," kata keterangan tertulis dalam unggahan video tersebut.
Dalam video berdurasi singkat itu mulanya menayangkan Gus Baha sedang menghadiri sebuah acara shalawatan Habib Syech.
Baca Juga: Duh! Gus Baha Ungkap Pengalaman Buruk Sebagai Kiai Saat Bertemu Guru SD, Kenapa?
Gus Baha yang baru tiba di atas panggung langsung menghampiri Habib Syech yang telah duduk.
Saat bertemu Habib Syech, nampak wajah Gus Baha berseri-seri dan ia pun langsung mencium tangan Habib Syech berkali-kali.
Namun, saat Habib Syech hendak mencium balik tangan Gus Baha. Ulama asal Rembang itu justru kelihatan menolak dan menjauhkan tangannya.
Kemudian kedua ulama yang sama-sama lahir di Jawa Tengah tersebut duduk bersama dan bershalawat bareng bersama para jemaah.
Unggahan video tersebut sontak saja langsung dibanjiri komentar warganet. Tak sedikit dari mereka yang terharu dengan adab yang ditunjukkan Gus Baha dan Habib Syech di atas panggung tersebut.
Baca Juga: Semprot Gus Nur Tafsirkan Alquran Sembarangan, Gus Baha: Beginilah Ulama Tak Berilmu
"Inilah, inilah, inilahulama panutan kita semua, allohumma sholli ala sayyidina Muhammad waalaalih sayyidina Muhammad," ucap akun @fadly1702**.
"Masyaa Allah adem lihatnya, patut dijadikan contoh," tutur akun @kencono**.
"Inilah sebenar benarnya adab ulama yang selalu mendamaikan hati dan mata yang melihatnya allahul kariem," kata akun @urangjawa**.
"Gus Baha memang orang shalih dan santun. Kemudian Habib Syech pun ulama yang menyejukkan umat. Maka jauhlah dari kerusakan umat dengan pertengkaran," imbuh akun @sawer**.
"Ini baru ulama panutan NU, kehadirannya selalu di tunggu, ceramahnya selalu dirindu oleh umat,selalu menebar kesejukan di NKRI," ungkap akun @lanangejaga**.
"Semakin berilmu pasti makin beradab, ibarat padi makin berisi makin menunduk, gak cuman dengan habaib tapi kepada siapapun pasti menghormati," tandas akun @masyhur**.
Kontributor : Fitroh Nurikhsan
Berita Terkait
-
Pesan Khusus dari Ahmad Muzani Untuk Rudy Susmanto dan Jaro Ade Soal Bogor
-
Video dan Lirik Sholawat Nariyah Habib Syech Lengkap Arab hingga Latin, Indah dan Penuh Hikmah
-
Mukjizat Nabi Muhammad SAW Tak Sedahsyat Nabi-nabi Sebelumnya? Ini Kata Gus Baha
-
3 Kunci Mendapat Malam Lailatul Qadar Menurut Gus Baha, Lakukan Ibadah Ini
-
Gus Baha Berharap Umat Islam Banyak Baca Alquran Meski Tak Paham Artinya
Terpopuler
- Diminta Cetak Uang Kertas Bergambar Jokowi, Reaksi Bank Indonesia di Luar Prediksi: Kalau Gitu...
- Ragnar Oratmangoen Akui Lebih Nyaman di Belanda Ketimbang Indonesia: Saya Tidak Menonjol saat...
- Warga Jakarta Jangan Salah Nyoblos Besok, YLBHI Bongkar 'Dosa-dosa' Cagub Nomor Urut 2 Dharma Pongrekun
- Pelatih Jay Idzes: Saya Tidak Senang, Ini Memalukan!
- Pratiwi Noviyanthi Ditinggal Pengacara Usai Tak Mau Selesaikan Kisruh Donasi Pengobatan Agus Salim
Pilihan
-
Review Hidup Peternak Lele: Game Simulasi Bagaimana Rasanya Jadi Juragan Ikan
-
Jangan Lewatkan! Lowongan Kerja OJK 2024 Terbaru, Cek Syaratnya Di Sini
-
4 Rekomendasi HP Gaming Murah Rp 2 jutaan Memori Besar Performa Handal, Terbaik November 2024
-
Harga MinyaKita Mahal, Mendag "Lip Service" Bakal Turunkan
-
Mahasiswa Universitas Lampung Ajak Warga Gotong Royong Peduli Lingkungan
Terkini
-
Kalah di Pilkada Solo versi Quick Count, Ini Ucapan Menyentuh Teguh Prakosa
-
Pagi-pagi Temui Jokowi Usai Menang Pilkada Solo, Respati-Astrid Dapat 'Hadiah' Ini
-
Cerita Jokowi Banjir Telepon dari Pemenang Pilkada Sampai Larut Malam
-
Astrid Widayani Ciptakan Sejarah, Wakil Wali Kota Solo Perempuan Pertama
-
Quick Count Pilkada Sukoharjo: Petahana vs Kotak Kosong Siapa yang Menang? Ini Hasilnya