SuaraSurakarta.id - Usai menjalani isolasi mandiri (isoman) karena terpapar Covid-19, Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka mulai masuk kerja, Senin (21/3/2022) kemarin.
Pertama kali masuk kerja, Gibran tampil dengan gaya rambut baru.
Yang mana rambut tipis di bagian samping, sedangkan untuk bagian tengah tebal. Untuk belahannya pun ke samping kanan.
Saat ditanya apakah potong rambut untuk buang sial setelah terpapar Covid-19. Gibran pun enggan menjawab dan hanya tertawa.
Karena seperti diketahui jika putra sulung Presiden Jokowi ini sudah dua kali terpapar Covid-19.
"Enggak, ben rapi. Dua minggu ini kan rambutnya gondrong," ujar dia, Selasa (22/3/2022).
Gibran mengaku, jika potong rambut ini hanya ingin merapikan saja karena gondrong. Ia potong rambut usai dinyatakan negatif dari virus Covid-19 yang dialaminya.
"Minggu pagi atau Sabtu sore kalau tidak salah. Pokokmen bar negatif langsung potong rambut," sambungnya.
Menurutnya, tidak ada model apapun. Karena saat potong rambut bilangnya dirapikan saja.
Baca Juga: Hari Tuberkulosis Sedunia 2022: Bisakah TBC dan Covid-19 Masuk ke Tubuh Bersamaan?
"Potong di tukang cukur pokoke. Bilange, dirapike wae mas," ucap dia.
Selama menjalani isoman di Loji Gandrung, Gibran juga mengaku jika berat badannya turun.
"Turun sedikit lah," imbuhnya.
Seperti diketahui, ayah dua anak ini pertama dinyatakan positif pada, Jumat (4/3/2022) lalu setelah menjalani tes PCR usai mengalami gejala batuk-batuk.
Tidak hanya terpapar Covid-19, Gibran juga terkena penyakit Demam Berdarah. Selama menjalani isoman, Gibran mengaku sudah menjalani tes PCT sebanyak enam kali dan hasilnya positif.
"Saya enam kali tes PCR, hasilnya positif semua," tandas dia.
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 Link Video Syur Andini Permata Bareng Bocil Masih Diburu, Benarkah Adik Kandung?
- Pemain Keturunan Rp260,7 Miliar Bawa Kabar Baik Setelah Mauro Zijlstra Proses Naturalisasi
- 41 Kode Redeem FF Terbaru 10 Juli: Ada Skin MP40, Diamond, dan Bundle Keren
- Eks Petinggi AFF Ramal Timnas Indonesia: Suatu Hari Tidak Ada Pemain Keturunan yang Mau Datang
- 4 Rekomendasi Sepatu Running Adidas Rp500 Ribuan, Favorit Pelari Pemula
Pilihan
-
6 Rekomendasi HP Murah Rp 1 Jutaan RAM 8 GB Memori 256 GB, Pilihan Terbaik Juli 2025
-
Prediksi Oxford United vs Port FC: Adu Performa Ciamik di Final Ideal Piala Presiden 2025
-
Ole Romeny Kena Tekel Paling Horor Sepanjang Kariernya, Pelatih Oxford United: Terlambat...
-
Amran Sebut Produsen Beras Oplosan Buat Daya Beli Masyarakat Lemah
-
Mentan Bongkar Borok Produsen Beras Oplosan! Wilmar, Food Station, Japfa Hingga Alfamidi Terseret?
Terkini
-
Miris! SDN 27 Kauman Kota Solo Hanya Terima 1 Siswa
-
Buruh Eks PT Sritex Resah dan Khawatir Usai Kejagung Sita 72 Mobil Mewah
-
Dikejar Warga Usai Jambret di Depan SMPN 1 Grogol, Dua Residivis Babak-belur Diamankan Polisi
-
Kandungan Utama Evowhey Protein yang Bermanfaat Besar
-
Pupuk Palsu Gegerkan Boyolali: Polda Jateng Bongkar Sindikat Bertahun-tahun