SuaraSurakarta.id - Aktris Michelle Yeoh didapuk menjadi pemeran utama dalam serial baru Disney+ berjudul “American Born Chinese” yang disutradarai Destin Daniel Cretton, dikutip dari Deadline pada Selasa.
Sebelumnya, Yeoh dan Cretton telah bekerja sama dalam film “Shang-Chi and the Legend of the Ten Rings”. Yeoh ditetapkan sebagai pemain bersama para aktor lainnya seperti Ben Wang, Yeo Yann Yann, Chin Han, Daniel Wu, Ke Huy Quan, mantan juara Taekwondo Jim Liu, serta Sydney Taylor.
Serial ini diproduksi oleh 20th Television untuk Disney Branded Television. “American Born Chinese” akan memulai produksi bulan ini di Los Angeles, Amerika Serikat.
Serial diadaptasi dari novel grafis karya Gene Luen Yang berjudul sama. Serial akan ditulis oleh Kelvin Yu, yang juga bertindak sebagai produser eksekutif dan showrunner.
Baca Juga: 3 Film Asia dengan Jalan Cerita yang Mirip, Menjiplak atau Terinspirasi?
Selain sebagai sutradara, Cretton juga bertugas sebagai produser eksekutif “American Born Chinese”. Ia juga bekerja sama dengan Melvin Mar dan Jake Kasdan, Erin O'Malley, Gene Luen Yang, dan Asher Goldstein yang juga menjadi produser eksekutif.
Yeoh dikenal sebagai aktris yang tampil dalam film-film besar termasuk “Crouching Tiger, Hidden Dragon”, “Crazy Rich Asians”, dan “Guardians of the Galaxy Vol. II”.
Dalam serial ini, Yeoh memerankan karakter seorang bibi bernama Guanyin. Ia membantu keponakannya Wei-Chen (diperankan oleh Jim Liu) untuk menghadapi tantangan sekolah menengah di Amerika sambil mempertahankan identitas yang ia rahasiakan sebagai penganut Buddha.
Serial “American Born Chinese” akan berfokus pada karakter Jin Wang (diperankan oleh Ben Wang), seorang remaja biasa yang mampu mengubah kehidupan sosial sekolah menengahnya mirip seperti kehangatan di dalam keluarga.
Orang tua Wang merupakan imigran dari Taiwan. Wang memiliki pergulatan di dalam dirinya mengenai identitasnya secara sosial dan budaya selama hidup di Amerika.
Baca Juga: Deretan Film Hollywood Tayang Bulan Februari, Mana yang Paling Ditunggu?
Selain itu, ada pula Yeo Yann Yann yang berperan sebagai ibu Jin bernama Christine Wang. Karakter ini memiliki sifat berkemauan dan berpendirian keras dan sangat mencintai keluarganya. Sementara Chin Han berperan sebagai ayah Jin, Simon, seorang ayah dan suami pekerja keras dan setia dalam pekerjaannya. (ANTARA)
Berita Terkait
-
7 Rekomendasi Film Hitam Putih Terbaik dari Abad 21, Drama hingga Horor
-
Ulasan Better Man, Film Biopik Visioner dengan Eksekusi yang Cerdas
-
Review Film Cinta Laki-Laki Biasa: Romansa yang Sederhana tapi Memikat
-
A Minecraft Movie Pukul Mundur 'Captain America' Jadi Film Terlaris 2025
-
Review Good One: Film yang Begitu Jujur dan Menampar Kesadaran Kita
Terpopuler
- Timnas Indonesia U-17 Siaga! Media Asing: Ada yang Janggal dari Pemain Korut
- Jerman Grup Neraka, Indonesia Gabung Kolombia, Ini Hasil Drawing Piala Dunia U-17 2025 Versi....
- Kode Redeem FF Belum Digunakan April 2025, Cek Daftar dan Langsung Klaim Item Gratis
- Kiper Belanda Soroti Ragnar Oratmangoen Cs Pilih Timnas Indonesia: Lucu Sekali Mereka
- 4 Produk Wardah untuk Usia 40 Tahun Ke Atas Mengandung Antiaging, Harga Mulai Rp 50 Ribuan
Pilihan
-
Adu Mental! Pemain Korut Teror Psikologis Skuat Timnas Indonesia U-17
-
Rekam Jejak Kim Sang-sik, Junior STY yang Pimpin ASEAN All Stars Lawan Manchester United
-
Jepang Tersingkir! Ini Skenario yang Bisa Bawa Timnas Indonesia Juara Piala Asia U-17
-
Rekam Jejak Wipawee Srithong: Bintang Timnas Thailand, Pengganti Megawati di Red Sparks
-
Jerman Grup Neraka, Indonesia Gabung Kolombia, Ini Hasil Drawing Piala Dunia U-17 2025 Versi....
Terkini
-
Dari Silaturahmi Terjalin Harapan Sinergi Positif Awak Media-Polresta Solo
-
Tinjau Program Makan Bergizi Gratis, Wali Kota Solo: Siswa Bisa Hemat Rp 5.000
-
Polres Sukoharjo Tetapkan Tersangka Tabrakan KA Batara Kresna vs Mobil
-
Gugatan Ijazah Palsu Jokowi Resmi Didaftarkan, Empat Pihak Berstatus Tergugat
-
Bawa 1 Paket Sabu di Pajang, Dua Warga Klaten Diamankan Polresta Solo