SuaraSurakarta.id - Sejak Desember 2021, seorang karyawan restoran di Kabupaten Jember, Jawa Timur, merekam perempuan muda yang masuk ke toilet.
Seingat MA (23), dia sudah merekam perempuan muda sebanyak sepuluh sampai 15 kali.
Setelah kasusnya terungkap dan ditangkap polisi, dia mengaku semua hasil rekaman untuk koleksi pribadi.
MA warga Kecamatan Kaliwates. Dia sudah dua tahun bekerja di restoran. Di restoran, dia mendapat bagian mengantar makanan ke setiap pengunjung, membersihkan restoran, termasuk toilet.
Setiap hari mengurus toilet pengunjung, lama-lama terpikir olehnya untuk melakukan sesuatu yang menantang: ngintip cewek.
Tak puas hanya mengintip perempuan muda pipis, terpikir oleh MA untuk merekam aktivitas mereka dengan ponsel.
Dia taruh ponsel di bagian bawah dinding penyekat toilet. Setiap kali melihat ada perempuan masuk dia buru-buru menyalakannya.
Belasan kali aksinya tak ketahuan.
Sampai akhirnya, Senin (31/1/2022), dini hari, seorang mahasiswi Universitas Jember menggunakan toilet. Mahasiswi itu merasakan ada yang ganjil.
Baca Juga: 6 Potret Mesra Jessica Tanoesoedibjo dan Jonathan Natakusuma, Kisah Cinta Dua Anak Bos TV
“Korban langsung menepis ponsel kamera tersebut. Ia kemudian komplain kepada manajemen restoran dan melaporkannya ke Markas Polres Jember,” kata Kepala Satuan Reserse dan Kriminalitas Ajun Komisaris Komang Yogi Arya Wiguna.
Dari laporan itu, polisi menangkap MA tanpa perlawanan.
Ketika diinterogasi, dia mengakui semua perbuatannya. Dia mengatakan semua rekaman dikoleksi dan dinikmati sendiri.
“Kami akan melakukan pendalaman kembali, termasuk melihat rekaman CCTV. Modusnya, setiap ada korban masuk ke toilet, tersangka mengikuti,” katanya.
MA terancam mendapatkan hukuman penjara minimal enam bulan dan maksimal 12 tahun. [Beritajatim]
Berita Terkait
-
6 Kisah Epik yang Penuh Makna dalam Film 'The Ballad of Buster Scruggs'
-
Ulasan Novel Under the Influence Karya Kimberly Brown, Kisah Cinta dan Kesempatan Kedua
-
Tendangan 'On Target' Justin Hubner Bikin Heboh dan Jadi Meme Kocak di X: Emang Agak Laen Preman Ini!
-
Diangkat dari Kisah Nyata, Santet Segoro Pitu Sajikan Cerita Berdarah-darah
-
Kisah Pilu Sepasang Pengantin, Cuma 5 Orang yang datang ke Pernikahannya: Apakah Aku Seburuk Itu?
Tag
Terpopuler
- Diminta Cetak Uang Kertas Bergambar Jokowi, Reaksi Bank Indonesia di Luar Prediksi: Kalau Gitu...
- Ragnar Oratmangoen Akui Lebih Nyaman di Belanda Ketimbang Indonesia: Saya Tidak Menonjol saat...
- Warga Jakarta Jangan Salah Nyoblos Besok, YLBHI Bongkar 'Dosa-dosa' Cagub Nomor Urut 2 Dharma Pongrekun
- Pelatih Jay Idzes: Saya Tidak Senang, Ini Memalukan!
- Pratiwi Noviyanthi Ditinggal Pengacara Usai Tak Mau Selesaikan Kisruh Donasi Pengobatan Agus Salim
Pilihan
-
Jangan Lewatkan! Lowongan Kerja OJK 2024 Terbaru, Cek Syaratnya Di Sini
-
4 Rekomendasi HP Gaming Murah Rp 2 jutaan Memori Besar Performa Handal, Terbaik November 2024
-
Harga MinyaKita Mahal, Mendag "Lip Service" Bakal Turunkan
-
Mahasiswa Universitas Lampung Ajak Warga Gotong Royong Peduli Lingkungan
-
Jangan Lewatkan! Amalan Malam Jumat untuk Perlindungan dari Fitnah Dajjal
Terkini
-
Kalah di Pilkada Solo versi Quick Count, Ini Ucapan Menyentuh Teguh Prakosa
-
Pagi-pagi Temui Jokowi Usai Menang Pilkada Solo, Respati-Astrid Dapat 'Hadiah' Ini
-
Cerita Jokowi Banjir Telepon dari Pemenang Pilkada Sampai Larut Malam
-
Astrid Widayani Ciptakan Sejarah, Wakil Wali Kota Solo Perempuan Pertama
-
Quick Count Pilkada Sukoharjo: Petahana vs Kotak Kosong Siapa yang Menang? Ini Hasilnya