SuaraSurakarta.id - Dua orang wanita di Kabupaten Wonogiri jadi korban penganiayaan dan kekerasan oleh oknum bank plecit di wilayah tersebut.
Mereka adalah Nanik Haryani (38), warga Desa Sidokarto Kecamatan Girimarto yang sedang hamil muda, dan Kartini (58), paro baya yang masih satu desa dengan Nanik.
Melansir Timlo.net--jaringan Suara.om, Nanik diduga mengalami keguguran dan menjalani perawatan di RSUD Sudiran Mangun Soemarso Wonogiri.
“Info yang saya dapat lalu kejadian begitu. Sebab yang bersangkutan bilang ke suami kalau mengeluarkan gumpalan darah,” kata salah satu anggota Biro Pendampingan Hani Family Wonogiri Tri Haryanto.
Tri Haryanto mengaku sudah mendapatkan informasi dari kepolisian bahwa kasus dugaan penganiayaan itu saat ini sedang didalami.
“Kita minta keadilan. Diusut tuntas sampai selesai sesuai dengan hukum yang berlaku, sampai tuntaslah,” tegasnya.
Sementara lanjut dia, kondisi Kartini kini membaik. Usai mengalami penganiayaan, lansia itu mengalami mual. Namun, yang bersangkutan masih dirawat di RS Medika Mulya.
“Kami juga sudah meminta para korban dugaan penganiayaan untuk menjalani visum,” tandasnya.
Sementara suami korban, Hartanto mengaku tidak mengetahui secara pasti bagaimana istrinya dianiaya. Sebab, saat kejadian yang terjadi pada Senin (31/1/2022) lalu dia berada di rumah.
Baca Juga: Seorang Bule Ukraina di Kuta Utara Mengaku Mengalami Pencurian Lalu Dianiaya
Sedangkan sang istri pulang pada Selasa (1/2/2022) dini hari dalam kondisi kurang baik. Akhirnya setelah didesak sang istri mengaku telah menerima perlakuan kasar dari oknum bank plecit.
“Paginya saya lihat kok kakinya seperti pincang begitu,” ujarnya.
Berita Terkait
Terpopuler
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- Semurah Xpander Sekencang Pajero, Huawei-Wuling Rilis SUV Hybrid 'Huajing S'
- 9 HP Redmi RAM 8 GB Harga Rp1 Jutaan, Lancar Jaya Dipakai Multitasking
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
- 5 Lem Sepatu Kuat Mulai Rp 3 Ribuan: Terbaik untuk Sneakers dan Bahan Kulit
Pilihan
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
-
In This Economy: Banyolan Gen Z Hadapi Anomali Biaya Hidup di Sepanjang 2025
-
Ramalan Menkeu Purbaya soal IHSG Tembus 9.000 di Akhir Tahun Gagal Total
-
Tor Monitor! Ini Daftar Saham IPO Paling Gacor di 2025
-
Daftar Saham IPO Paling Boncos di 2025
Terkini
-
Sinergi Puspo Wardoyo dan Kepala Sekolah: Mewujudkan Generasi Emas Lewat Sepiring Makanan Bergizi
-
Bukan Pesta Kembang Api, Momen Unik Kaliepepe Land Berbagi 20 Ribu Paket MBG di Malam Tahun Baru
-
SISTA Berikan Donasi untuk Korban Bencana Sumatera Utara dan Aceh Tamiang
-
10 Lokasi di Kota Solo Ini Bakal Ramai Dikunjungi Saat Tahun Baru, Awas Macet Total!
-
Aria Bima Resmi Pimpin DPC PDIP Kota Solo, Tak Ada Nama FX Rudy dan Teguh Prakosa dalam Kepengurusan