SuaraSurakarta.id - Viral sebuah video seorang pria menjadi korban kecelakaan tunggal di jalan raya.
Dalam video yang diunggah akun Instagram @sedulur_solo, seorang pria mengenakan baju batik biru dengan jaket krem tergeletak di tengah jalan.
Meski dengan luka di wajah, korban masih bisa berbincang dengan sejumlah warga yang berada di sekirar lokasi.
Dalam video yang direkam warga, pria tersebut mengaku bernama Agus dari Kabupaten Serang yang bekerja di salah satu bengkel knalpot.
Korban menceritakan baru pulang dari kondangan di daerah Kecamatan Mauk, Kabupaten Tangerang.
"Seorang Bapak alami kecelakaan di jalan raya. Warga di sekitar bingung mau bantu takut salah, akhirnya direkam
dan disebar di grup," tulis unggahan caption tersebut.
Sang korban juga memohon doa atas musibah yang terjadi. "Minta doanya," ucap sang korban sembari menahan sakit.
Warga sekitar pun tak berani memberikan pertolongan. Bahkan sang perekam juga terlihat kebingungan. "Kecelakaan tunggal takut ada yang kenal saudaranya. Kasihan share ke grup lain saya bingung mau dibawa ke mana," ucap sang perekam.
Video itu sontak mendapat respon dan komentar dari warganet. Tak sedikit yang menyayangkan aksi warga tak kunjung membawa ke rumah sakit.
Baca Juga: Viral Detik-detik Kang Ojol Tabrak Etalase Konter HP dan Pegawainya, Warganet: Jangan Meleng Napa...
Namun juga banyak yang berkomentar jika warga sekitar takut disalahkan atas kejadian itu.
"Takut salah karena sekarang semua bisa dijadikan delik. Hal yg sama terjadi di china yg dimana bnyk orang yg apatis ketika ada peristiwa. Contoh korban kecelakaan anak dichina yg dibiarkan bnyk orang," tulis @panjikuma****.
"Kenapa nggak bilang rumahny dimana. Terus hubungi keluarga dan antar ke puskesmas terdekat atau rumah sakit terdekat," tambah @diyahkurni*****.
"Bukanya lebih cepat telp Ambulance ya? Kalo di sebar cuma mancing orang buat ngerekam," tulis @divaanggr****.
"Telelon ambulan...jalan raya ngendi nggih...jalan raya ora mung siji soale," tambah @apinram***.
Berita Terkait
Terpopuler
- 2 Cara Menyembunyikan Foto Profil WhatsApp dari Orang Lain
- Omongan Menkeu Purbaya Terbukti? Kilang Pertamina di Dumai Langsung Terbakar
- Selamat Tinggal Timnas Indonesia Gagal Lolos Piala Dunia 2026, Itu Jadi Kenyataan Kalau Ini Terjadi
- Jemput Weekend Seru di Bogor! 4 Destinasi Wisata dan Kuliner Hits yang Wajib Dicoba Gen Z
- 6 Ramalan Shio Paling Beruntung di Akhir Pekan 4-5 Oktober 2025
Pilihan
-
Getol Jualan Genteng Plastik, Pria Ini Masuk 10 Besar Orang Terkaya RI
-
BREAKING NEWS! Maverick Vinales Mundur dari MotoGP Indonesia, Ini Penyebabnya
-
Harga Emas Terus Meroket, Kini 50 Gram Dihargai Rp109 Juta
-
Bursa Saham 'Pestapora" di Awal Oktober: IHSG Naik, Transaksi Pecahkan Rekor
-
165 Kursi Komisaris BUMN Dikuasai Politisi, Anak Buah Prabowo Merajai
Terkini
-
Tim Sparta Samapta Polresta Solo Amankan Pelaku Pengrusakan Rumah Warga di Pajang
-
10 Wisata Gratis di Solo yang Buka 24 Jam, Seru Buat Liburan Hemat
-
Roy Suryo Akui Bakal Road Show Buku 'Jokowi's White Paper' di 100 Kota di Indonesia
-
Sambangi Solo, Roy Suryo dan Dokter Tifa Kompak: Ijazah Jokowi 99,9 Persen Palsu!
-
Iriana Jokowi Ulang Tahun, Anies Baswedan hingga Erick Thohir Kirim Karangan Bunga