SuaraSurakarta.id - Ketua Umum Partai Solidaritas Indonesia (PSI) Giring Ganesha mendukung penuh Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka yang dilaporkan ke Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) atas dugaan korupsi dan dan tindak pidana pencucian uang (TPPU).
Giring menantang kepada sang pelapor agar menunjukkan bukti jika Gibran terlibat korupsi bersama sang adik Kaesang Pangarep.
"Kalau salah dibuktikan saja," kata Giring saat ditemui Rumah Dinas Wali Kota Solo Loji Gandrung, Jumat (14/1/2022).
Mantan vokalis grup musik Nidji ini menilai jika Gibran merupakan sosok yang sangat sederhana. Apalagi keluarganya juga sangat konsisten dalam bekerja, mulai dari entrepreneur hingga bisnis.
Baca Juga: Jokowi Mania Resmi Laporkan Ubedillah Badrun ke Polda Metro Jaya
"Dia sosok yang sederhana," katanya.
Sebagai sahabat, Giring memberikan mendukung penuh kepada putra sulung Presiden Jokowi ini.
"Jelas sebagai sahabat harus mendukung penuh. Sahabat main game bareng, sahabat ketawa-ketiwi bareng. Saya di sini senang banget diterima," papar dia.
Saat pertemuan tersebut, Girang mengakui puta sulung Presiden Joko Widodo itu santai dan biasa saja. Bahkan dirinya berbincang tentang Kota Solo dengan gebrakan yang luar biasa.
"Tadi santai saja. Biasa mas. Ya, begitulah namanya juga di politik," ungkapnya.
Baca Juga: Gubernur Sumut Edy Rahmayadi Dilaporkan ke KPK: Kok Senang Kali Mau Penjarakan Saya!
Menurutnya, hal ini sudah biasa terjadi di dunia politik. Apalagi, Gibran sedang naik daun pasti ada-ada saja cobaannya.
"Tadi relaks banget. Yang penting harus bisa membuktikan bersalah atau tidaknya," tandas dia.
Seperti diketahui, Gibran Rakabuming Raka dan Kaesang Pangarep dilaporkan oleh dosen Universitas Negeri Jakarta (UNJ) Ubedilah Badrun ke KPK pada, Senin (10/1/2022) kemarin.
Kontributor : Ari Welianto
Berita Terkait
-
Buntut Isu Matahari Kembar Usai Menteri Temui Jokowi: PSI: Silaturahmi Perintah Agama, Kok Dicurigai
-
Surat Misterius Hasto dari Penjara Terungkap! Isinya Bikin Geger
-
Hasto Ungkap Jaksa Siapkan 13 Saksi dari Internal KPK untuk Memberatkannya
-
Tulis Surat di Penjara, Hasto PDIP Merasa jadi 'Sasaran Tembak' KPK, Begini Curhatannya!
-
Hargai Proses Hukum, Golkar Serahkan Kasus Dugaan Korupsi Bank BJB yang Menjerat RK ke KPK
Tag
Terpopuler
- Advokat Hotma Sitompul Meninggal Dunia di RSCM
- Jay Idzes Ditunjuk Jadi Kapten ASEAN All Star vs Manchester United!
- Kejutan! Justin Hubner Masuk Daftar Susunan Pemain dan Starter Lawan Manchester United
- Sosok Pria di Ranjang Kamar Lisa Mariana Saat Hamil 2021 Disorot: Ayah Kandung Anak?
- Hotma Sitompul Wafat, Pengakuan Bams eks Samsons soal Skandal Ayah Sambung dan Mantan Istri Disorot
Pilihan
-
LAGA SERU! Link Live Streaming Manchester United vs Lyon dan Prediksi Susunan Pemain
-
BREAKING NEWS! Indonesia Tuan Rumah Piala AFF U-23 2025
-
Aksi Kamisan di Semarang: Tuntut Peristiwa Kekerasan terhadap Jurnalis, Pecat Oknum Aparat!
-
Belum Lama Direvitalisasi, Alun-alun Selatan Keraton Solo Dipakai Buat Pasar Malam
-
IHSG Susah Gerak, Warga RI Tahan Belanja, Analis: Saya Khawatir!
Terkini
-
Maling Burung di Solo Kena Batunya: Kepergok di Banyuagung, Berakhir Diciduk Tim Sparta
-
Satresnarkoba Polresta Solo Sikat Kurir Sabu di Mojosongo, Barang Bukti Siap Edar Disita
-
Dijamin Ngakak! Angkat Kehidupan Kota Solo, Film Komedi 'Cocote Tonggo' Akhirnya Tayang
-
Belum Lama Direvitalisasi, Alun-alun Selatan Keraton Solo Dipakai Buat Pasar Malam
-
Kasus 'Kencing' Pertalite Terbongkar: Polres Sukoharjo Bekuk Mafia BBM Subsidi