SuaraSurakarta.id - Musisi Ardhito Pramono ditangkap tim Satresnarkoba Polres Metro Jakarta Barat atas kepimilikan ganja.
Penulis lagu dan penyanyi itu ditangkap di kediamannya di kawasan Jakarta Timur.
Adapun, dalam perkara ini Ardhito Pramono ditangkap terkait penyalahgunaan narkoba jenis ganja. Namun, belum disebut ada atau tidaknya barang bukti yang diamankan dalam pengungkapan kasus ini.
Diwartakan Hops.id--jaringan Suara.com, sebelum ditangkap, Ardhito Pramono terlihat berada di sebuah bar di kawasan SCBD. Hal itu terlihat dari unggahan terakhir Ardhito di Instagram Story miliknya.
“@atsumarujkt malam ini dj-set bersama… ya udah taulah ya siapa,” tulis pemain Story of Kale itu dalam keterangan unggahan.
Di bar tersebut, Ardhito melakukan pertunjukkan bersama salah satu musisi, Oomleo. Mereka berkaraoke bersama pengunjung yang hadir.
Dari unggahan, terlihat ada sebuah layar membentang yang menampilkan lirik lagu. Sejumlah pengunjung yang hadir juga nampak melakukan joget bersama.
Sementara itu, Ardhito dan Oomleo berada di balik alat memutarkan lagu untuk berkaraoke. Dari unggahan yang terlihat, kekasih Ardhito, Jeanne diduga hadir pula di bar tersebut.
Kasat Narkoba Polres Metro Jakarta Barat AKBP Danang Setiyo mengatakan Ardhito Pramono masih diperiksa oleh penyidik. Detil daripada kasus ini akan disampaikan dalam jumpa pers.
Baca Juga: Beberapa Jam Sebelum Ditangkap, Ardhito Pramono Sempat Rekam Aktivitas Terakhirnya di Instagram
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
-
Klaim "Anti Banjir" PIK2 Jebol, Saham PANI Milik Aguan Langsung Anjlok Hampir 6 Persen
-
Profil Beckham Putra, King Etam Perobek Gawang Persija di Stadion GBLA
-
4 HP Snapdragon RAM 8 GB Paling Murah untuk Gaming, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terancam Tembus Rp17.000
Terkini
-
Tak Lagi Menjabat Petugas Partai, FX Rudyatmo Pilih Kembali Jadi Tukang Las
-
Tak akan Pindah Partai! FX Rudy Tegaskan Siap Berjuang Menangkan PDIP di 2029
-
Link Saldo DANA Kaget Hari Ini: Klaim Rp149 Ribu dari 4 Link Spesial!
-
7 Fakta Kasus Sapi Diracun di Nganjuk, Pelaku Incar Harga Murah dengan Modus Keji
-
Perjuangan Ibu Balita Pengidap Penyakit Langka di Karanganyar, Bertahan Hidup dari Live TikTok