SuaraSurakarta.id - Bos Persis Solo, Kaesang Pangarep sempat menghapus seluruh postingan di akun Instagramnya @kaesangp.
Muncul rumor jika hal itu dilakukan usai putra bungsu Presiden Jokowi dan kakaknya Gibran Rakabuming Raka dilaporkan ke KPK atas kasus dugaan korupsi dan KKN.
Dari penelusuran, diketahui bukan pelaporan itu yang membuatnya menghapus seluruh postingan di akun Instagram.
Kuat dugaan, 'aksi' itu dilakukan Kaesang Pangarep karena kecewa setelah manajemen Persis Solo mendapat kritik tajam setelah tak menggelar arak-arakan juara Liga 2.
Hal itu terlihat dari postingan akun Twitter @pasoepati yang membeberkan suasana hati pemilik kuliner Sang Pisang tersebut.
Bahkan Kaesang Pangarep juga mengunfollow seluruh akun media sosial suporter bahkan akun resmi Instagram Persis Solo.
"Bose nganti unfollow kabeh akun suporter kae mergo wingi kakean nada sumbang (Bos sampai unfollow semua akun suporter itu karena kemarin terlalu banyak nada sumbang). Wis ayo saiki digedekne meneh atine bos bose dewe, manajenemene dewe, ben semangat meneh sing memperjuangke PERSIS SOLO! (Sudah, ayo sekarang dibesarkan hatinya (Kaesang) dan manajemen agar semangat lagi memperjuangkan Persis Solo. Ingat juara Liga 1 dan berkompetisi neng Asia adalah target selanjutnya!," tulis caption unggahan tersebut.
Seperti diketahui, Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka sedari awal melarang adanya arak-arakan juara Liga 2. Masih di tengah pandemi Covid-19 jadi alasan kakak kandung Kaesang melarang adanya konvoi.
Manajemen Persis Solo kemudian menggelar acara pameran piala juara Liga 2 di Stadion Sriwedari, Minggu (9/1/2022).
Baca Juga: Gibran dan Kaesang Dilaporkan Atas Dugaan Korupsi, KPK: Tidak Melihat Bapaknya Siapa
Berita Terkait
Terpopuler
- 6 Ramalan Shio Paling Beruntung di Akhir Pekan 4-5 Oktober 2025
- DANA Kaget Jumat Berkah: Klaim Saldo Gratis Langsung Cair Rp 255 Ribu
- Fakta-Fakta Korupsi Bupati HSS Kalsel, Diduga Minta Dana Proyek Puluhan Miliar
- 20 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 4 Oktober 2025, Klaim Ballon d'Or dan 16.000 Gems
- 18 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 3 Oktober: Klaim Ballon d'Or 112 dan Gems
Pilihan
-
Formasi Bocor! Begini Susunan Pemain Arab Saudi Lawan Timnas Indonesia
-
Getol Jualan Genteng Plastik, Pria Ini Masuk 10 Besar Orang Terkaya RI
-
BREAKING NEWS! Maverick Vinales Mundur dari MotoGP Indonesia, Ini Penyebabnya
-
Harga Emas Terus Meroket, Kini 50 Gram Dihargai Rp109 Juta
-
Bursa Saham 'Pestapora" di Awal Oktober: IHSG Naik, Transaksi Pecahkan Rekor
Terkini
-
PNM Hadirkan Ruang Tumbuh dan Silaturahmi UMKM di PFL 2025
-
Tim Sparta Samapta Polresta Solo Amankan Pelaku Pengrusakan Rumah Warga di Pajang
-
10 Wisata Gratis di Solo yang Buka 24 Jam, Seru Buat Liburan Hemat
-
Roy Suryo Akui Bakal Road Show Buku 'Jokowi's White Paper' di 100 Kota di Indonesia
-
Sambangi Solo, Roy Suryo dan Dokter Tifa Kompak: Ijazah Jokowi 99,9 Persen Palsu!