SuaraSurakarta.id - West Bandits Combiphar Solo sukses merekrut Respati Ragil Pamungkas jelang bergulirnya IBL musim 2022 yang dimulai 15 Januari mendatang.
Presiden West Bandits Combiphar Solo, Gading Marten tak ragu menyebut mantan bintang Pelita Jaya Bakrie Jakarta sebagai pelengkap puzzle timnya.
Seperti diketahui, pebasket kelahiran Banjarnegara, 3 April 1991 itu merupakat rekrutan terakhir West Bandits Combiphar Solo.
"Ragil jadi kepingan puzzle terakhir bagi WB Combiphar Solo jelang bergulirnya musim baru. Perekrutan ini sesuai dengan kebutuhan dari Coach Eboss (Pelatih kepala Raoul Miguel Hadinoto)," kata Gading Marten dalam rilis yang diterima Suarasurakarta.id.
Baca Juga: Jelang IBL 2022, 20 Pemain Asing Sudah Tiba di Indonesia
Bagi coach Eboss, Ragil merupakan paket lengkap yang dibutuhkan oleh West Bandits Combiphar Solo.
Pelatih yang musim lalu mengantar West Banditd Combiphar Solo mencapai semifinal IBL 2021 itu membutuhkan sosok pemain senior untuk bisa menjadi mentor bagi para talenta muda.
Respati Ragil juga dikenal memiliki akurasi tembakan 3 angka yang diatas rata-rata, serta sosok pemain yang tenang dalam permainan.
"Kita perlu pemain combo yang senior, punya jam terbang tinggi, berpengalaman, memiliki leadership dan bisa bawa dampak kepada pemain muda. Yang terpenting cocok dengan sistem kita, that’s why kita pilih Ragil," tegas coach Eboss, pelatih West Bandits Combiphar Solo.
Berita Terkait
-
Gantikan West Bandits, Kesatria Bengawan Solo Racik Komposisi Terbaik untuk IBL 2024
-
Tekuk Evos Thunder, West Bandits Petik Kemenangan di Laga Perdana IBL 2023
-
IBL Indonesia Cup 2022: Kalahkan Bumi Borneo, West Bandits ke Playoff
-
Rizal Falconi Resmi Bergabung dengan West Bandits
-
Hadapi IBL 2023, West Bandits Solo Datangkan Pelatih asal Lithuania
Terpopuler
- Kejanggalan LHKPN Andika Perkasa: Harta Tembus Rp198 M, Harga Rumah di Amerika Disebut Tak Masuk Akal
- Marc Klok: Jika Timnas Indonesia Kalah yang Disalahkan Pasti...
- Niat Pamer Skill, Pratama Arhan Diejek: Kalau Ada Pelatih Baru, Lu Nggak Dipakai Han
- Datang ke Acara Ultah Anak Atta Halilintar, Gelagat Baim Wong Disorot: Sama Cewek Pelukan, Sama Cowok Salaman
- Menilik Merek dan Harga Baju Kiano saat Pesta Ulang Tahun Azura, Outfit-nya Jadi Perbincangan Netizen
Pilihan
-
Dinilai Hina Janda, Ridwan Kamil Kena Semprot Susi Pudjiastuti: Mau Omong Apa?
-
5 HP Samsung Rp 1 Jutaan dengan Kamera 50 MP, Murah Meriah Terbaik November 2024!
-
Profil Sutikno, Wakil Ketua DPRD DKI Jakarta yang Usul Pajak Kantin Sekolah
-
Tax Amnesty Dianggap Kebijakan Blunder, Berpotensi Picu Moral Hazard?
-
Aliansi Mahasiswa Paser Desak Usut Percobaan Pembunuhan dan Stop Hauling Batu Bara
Terkini
-
Cerita Bahlil Lahadalia Kesengsem dengan Kuliner Soto Fatimah: Rasa Khasnya Paten
-
Kampanye di Sragen, Bahlil Lahadalia Sebut Ahmad Luthfi Punya Jaringan Pusat
-
Tok! Terdakwa Pembunuhan Bos Kerajinan Tembaga Boyolali Divonis Seumur Hidup
-
Blusukan Bareng Respati-Astrid di Proyek Rel Layang Joglo, Jokowi Titip Pesan Ini
-
Jokowi Tanggapi Putusan Bawaslu Soal Prabowo Dukung Ahmad Luthfi-Taj Yasin