SuaraSurakarta.id - Gelandang Persis Solo, Yu Hyun Koo resmi bergabung dengan Barito Putera guna mengarungi putaran kedua BRI Liga 1 2021/2022.
Pemain kelahiran Korea Selatan (Korsel) yang sudah dinaturalisasi itu segera merapat ke Yogyakarta dimana tim asal Kalimantan Selatan itu menggelar pemusatan latihan di sana.
Selain Yu, manajemen tim Laskar Antasari juga memboyong pemain Madura United, Kim Jin-sun.
Bergabungnya dua pemain itu diumumkan akun Instagram klub @psbaritoputeraofficial, Minggu (2/1/2022).
"PS Barito Putera resmi menambah slot pemain asingnya dengan mendatangkan gelandang Kim Jin-sun dan Yu Hyun Koo," tulis caption unggahan itu.
Namun belum diketahui apakah status Yu Hyun Koo pinjaman dari Persis Solo atau dikontrak secara permanen.
Dilansir dari laman resmi PT Liga Indonesia Baru, eks Semen Padang itu memainkan tujuh pertandingan bersama Persis Solo tanpa mencetak gol maupun assist.
Sementara Kim Jin-sun tampik sebanyak 15 pertandingan dengan catatan satu assist.
Sebelumnya, Barito Putera sudah mendatangkan Rahmad Darmawan dari RANS Cilegon FC sebagai pelatih kepala.
Baca Juga: Hadapi Putaran Kedua Liga1, Persiraja Datangkan Eks Pelatih Klub Liga Thailand
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
- Bukan Sekadar Estetika, Revitalisasi Bundaran Air Mancur Palembang Dinilai Keliru Makna
Pilihan
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
-
Akun RHB Sekuritas Milik Wadirut Dijebol, Ada Transaksi Janggal 3,6 Juta Saham BOBA
-
Danantara Janji Bangkitkan Saham Blue Chip BUMN Tahun Ini
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
Terkini
-
Tinjau Talud Longsor di Nusukan, Respati Ardi Minta Penanganan Komprehensif
-
DPN Tani Merdeka Apresiasi Swasembada Beras Era Prabowo
-
Mantan Wakapolri Oegroseno Jadi Saksi Sidang Ijazah Jokowi, Sebut Ada Perbedaan!
-
Tak Lagi Menjabat Petugas Partai, FX Rudyatmo Pilih Kembali Jadi Tukang Las
-
Tak akan Pindah Partai! FX Rudy Tegaskan Siap Berjuang Menangkan PDIP di 2029