SuaraSurakarta.id - Persis Solo akan melakoni laga terakhir di babak 8 besar Liga 2 melawan Persiba Balikpapan di Stadion Pakansari, Bogor, Rabu (22/12/2021) malam.
Dalam pertandingan ini akan menjadi laga penentu bagi tim Laskar Sambernyawa.
Karena tim asuhan Pelatih Eko Purdjianto harus menang atas tim Beruang Madu agar bisa lolos ke babak selanjutnya semifinal.
Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka pun enggan memberikan prediksi skor antara Persis lawan Persiba. Karena sudah beberapa kali prediksi yang dikeluarkan selalu meleset atau luput.
"Ora sah nganggo harapan, anyel aku. Wes meneng wae," kata dia, Rabu (22/12/2021).
Saat ditanya apakah Persis yakin menang dalam pertandingan lawan Persiba nanti, Gibran pun enggan menjawab.
"Yo, embuh. Aku ora mudeng kok," ungkap dia.
Menurutnya, lawan yang dihadapi tidak diunggulkan, karena sudah pasti gagal lolos setelah menelan dua kali kekalahan.
"Lha, emange Persis yo diunggulkan," terang dia.
Baca Juga: Tak Mengubah Posisi, Melawan Persis Solo Menjadi Laga Penting untuk Harga Diri Persiba
Seperti diketahui, Gibran selalu memprediksi skor saat Persis bertanding.
Namun prediksi putra sulung Presiden Jokowi ini selalu meleset. Saat melawan Putra Safin Grup (PSG) atau AHHA Pati di penyisihan Grup C, Gibran memprediksi Persis menang 4-0 tapi hasil akhir imbang 1-1.
Kemudian dibabak 8 besar melawan Rans Cilegon, prediksi Gibran Persis menang 2-0. Namun, hasilnya Persis kalah dengan skor 4-3.
"Kalah kok ditakoni," imbuh dia saat ditanya kekalahan atas Rans Cilegon.
Gibran pun tidak mempermasalahkan jika beberapa prediksinya meleset terus. Ia menilai jika itu hanya prediksi saja.
"Yo ora popo meleset, kan dudu dukun. Nek prediksi pokoknya menang, kalah yowes," ungkapnya.
Berita Terkait
Terpopuler
- Pemain Terbaik Liga 2: Saya Siap Gantikan Ole Romeny!
- Pemain Arsenal Mengaku Terbuka Bela Timnas Indonesia
- 1 Detik Pascal Struijk Resmi Jadi WNI, Cetak Sejarah di Timnas Indonesia
- 4 Sedan Bekas Murah di Bawah Rp 30 Juta: Perawatan Mudah, Cocok untuk Anak Muda
- Pelatih Belanda Dukung Timnas Indonesia ke Piala Dunia: Kluivert Boleh Ambil Semua Pemain Saya
Pilihan
-
Jelang Super League, PSIM Yogyakarta Ziarahi Makam Raja: Semangat Leluhur untuk Laskar Mataram
-
Hasil Piala AFF U-23 2025: Thailand Lolos Semifinal dan Lawan Timnas Indonesia U-23
-
42 Ribu Pekerja Terkena PHK di Tahun Pertama Prabowo Menjabat
-
BPK Ungkap Rp3,53 Triliun Kerugian Negara dari Era SBY Hingga Jokowi Belum Kembali ke Kas Negara
-
5 Rekomendasi HP 5G Xiaomi di Bawah Rp 4 Juta Terbaru Juli 2025
Terkini
-
Temui Jokowi, Kuasa Hukum Usulkan ke Penyidik Polda Metro Jaya Agar Pemeriksaan Dilakukan di Solo
-
Cerita Siswi SMPN 3 Solo Dapat Beasiswa Usai Beri Lukisan Prabowo Subianto
-
Polresta Solo Raih Juara 2 Lomba Akun Centang Biru di Hari Bhayangkara ke-79
-
Knalpot Brong Minggir! Polresta Solo Sikat Pelanggar di Operasi Patuh Candi 2025
-
Kemesraan Prabowo dan Jokowi di Solo: Malam-malam Nikmati Bakmi Jowo Warung Legendaris