SuaraSurakarta.id - Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo meresmikan Hetero Space yang ada di Solo untuk mendorong kreativitas anak muda agar mampu menjadi startup di bidang usaha.
Ganjar berharap keberadaan Hetero Space tersebut menjadi wadah kreativitas, mengingat sudah cukup banyak lokasi serupa di Kota Solo.
"Mas Gibran (Wali Kota Solo) sudah buat banyak, nah sekarang Hetero Space yang ada di sini kami harapkan bisa menambah nuansa itu," kata Ganjar Pranowo usai meresmikan Hetero Space yang ada di Solo, Minggu (19/12/2021).
Ganjar Pranowo meminta agar kalangan muda memanfaatkan keberadaan Hetero Space untuk mengembangkan kreativitas mereka.
Baca Juga: Susunan Pemain Sriwijaya FC Menghadapi Persis Solo, Pelatih: Kami Selalu Siap
"Kalau bahasanya Mas Gibran tadi wajib (dimanfaatkan) karena banyak anak kreatif yang ada di Solo ini bisa membuat tendangan-tendangan yang luar biasa, nah tugas saya, tugas Mas Gibran memfasilitasi. Sudah kami lakukan maka tinggal memanfaatkan," ujarnya..
Menurut dia, Hetero Space juga bisa dimanfaatkan sebagai sarana bertukar pikiran, berdiskusi, dan berkolaborasi.
"Termasuk mencoba mencari akses permodalan, termasuk pendampingan-pendampingan yang kami siapkan dari pemerintah. Harapannya muncul enterpreneur baru, yang muda-muda, jadi startup-nya bisa tumbuh," papar Ganjar.
Terkait permodalan, saat ini ada program kredit dari Bank Jateng, yakni kredit startup millennial dengan bunga 7 persen/tahun dan berhak atas cashback 5 persen.
"Jadi bunganya hanya 2 persen/tahun dan plafon Rp25 juta, wis gek ndang utang (segera berutang)," tegasnya.
Baca Juga: RANS Cilegon FC Berhasil Kalahkan Persiba Balikpapan, Selamat Tinggal Liga 1 Musim Depan?
Pada kesempatan yang sama Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka berharap dengan adanya berbagai fasilitas dari pemerintah, UMKM di Solo bisa naik kelas.
- 1
- 2
Berita Terkait
-
Mahfud MD Kirim Karangan Bunga ke Rumah Duka Bunda Iffet: Ibu yang Sangat Dicintai
-
Monolog Gibran Dibela Wamensesneg: Pekerjaan Pejabat Itu Ya Bicara
-
'Tegal Sudah Sangat Istimewa!' Wamensesneg Jawab Soal Peluang Daerah Asalnya Ikuti Jejak Solo
-
Setneg Beberkan Alasan Soal Unggahan Video Monolog Gibran di YouTube: Agar Tak Bias
-
Drama Manahan! Gol Telat Sho Yamamoto Bawa Persis Solo Taklukkan Persita
Terpopuler
- Selamat Tinggal Jordi Amat
- Sosok Pengacara Paula Verhoeven, Adabnya di Podcast Jadi Perbincangan
- Mobil Bekas Eropa Murah di Bawah Rp50 Juta, Ini Rekomendasinya Lengkap dengan Spesifikasi dan Pajak
- Daftar Kode Redeem FF Token SG2 Terbaru, Lengkap Sepanjang April 2025
- 12 Potret Rumah Mewah Luna Maya: Usung Modern Tropis, Pakai Listrik 33 Ribu Watt
Pilihan
-
20 Fakta Liverpool Juara Liga Inggris: Arne Slot Meneer Pertama
-
Momen Langka! Pemain Keturunan Maluku Jewer Kapten Timnas Indonesia di Serie A
-
Hasil BRI Liga 1: Gol Sho Yamamoto Bawa Persis Solo Jungkalkan Persita
-
7 Rekomendasi Produk Make Up Lokal BPOM, Murah dengan Kualitas Terbaik
-
Siswa Nakal Jabar 'Disekolahkan' di Barak Militer, Program Mulai Digelar Mei 2025!
Terkini
-
Hasil IBL 2025: Tampil Spartan, Kesatria Bengawan Solo Jungkalkan Bali United Basketball
-
DIS Bisa Dikembalikan, Ini Penjelasan LDA Keraton Kasunanan Surakarta
-
Dari Banyumas, Semangat Persatuan Pesantren Salafiyah Jawa Tengah-DIY Berkobar
-
Dana Hibah Sapi Menguap: Polres Karanganyar Bongkar Kasus Korupsi Ratusan Juta
-
Nekat Bawa Miras di Konser Iwan Fals, Puluhan Penonton Diciduk Polisi