SuaraSurakarta.id - Persis Solo resmi memperkenalkan dua pemain anyar guna menghadapi lanjutan babak 8 Besar Liga 2 2021.
Dua pemain itu adalah M Iqbal Al-Ghuzat yang resmi dipinang dari PSG Pati dan Roberto Rigyaldo yang didatangkan dari KS Tiga Naga.
Nama Roberto Rigyaldo cukup mengejutkan, mengingat sosoknya tak masuk dalam rumor pemain baru tim Laskar Sambernyawa.
Dari rilis yang diterima Rigyaldo adalah eks bek tengah KS Tiga Naga yang juga merupakan jebolan akademi KS Tiga Naga.
Rigyaldo bergabung dengan KS Tiga Naga U-17 pada 2016 silam, kemudian ia pindah ke PSM U-19 pada 2019 sebelum kembali ke pangkuan KS Tiga Naga.
Pria kelahiran Bandung tersebut menjadi tumpuan KS Tiga Naga selama fase penyisihan. Rigyaldo selalu diturunkan sebagai starter selama 10 laga fase penyisihan dengan catatan 886 menit bermain dan menyumbang satu gol.
"Bermain di Persis Solo suatu kebanggaan. Apalagi saya bisa bermain dengan pemain-pemainhebat dan menjadi pengalaman yang berharga untuk saya," ungkap dia, Kamis (16/12/2021).
Dirinya bertekad memberikan performa terbaik dan bermain dengan hati untuk Persis Solo.
"Harapan saya semoga tahun ini Persis Solo bisa promosi ke Liga 1," tegasnya.
Baca Juga: Kabar Gembira! Gibran Pastikan Siswa Luar Solo Peroleh Vaksinasi Anak 6-11 Tahun
Sementara Iqbal juga mengungkapkan kebangaan bergabung dengan skuad asuhan Eko Purdjianto.
Mengenai target, pemain asal Pati itu ingin mendulang sebanyak-banyaknya pengalaman dari penggawa Persis yang lain, serta membawa Laskar Sambernyawa mencapai target lolos ke Liga 1 musim ini.
"Saya berharap bisa berkembang dan mendapat banyak ilmu serta pengalaman dari teman-teman dan pemain-pemain senior. Semoga saya bisa berkontribusi untuk tim kebanggaan warga Solo ini untuk merebut tiket ke Liga 1," ujarnya menambahkan.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas yang Nyaman untuk Lansia, Legroom Lega dan Irit BBM
- 7 Mobil Bekas untuk Grab, Mulai Rp50 Jutaan: Nyaman, Irit dan Tahan Lama!
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
Pilihan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
-
Purbaya Merasa "Tertampar" Usai Kena Sindir Prabowo
-
Darurat Judi Online! OJK Blokir 31.382 Rekening Bank, Angka Terus Meroket di Awal 2026
Terkini
-
Perjuangan Ibu Balita Pengidap Penyakit Langka di Karanganyar, Bertahan Hidup dari Live TikTok
-
Terungkap! Teka-teki Pertemuan Tertutup Eggy Sudjana dan Damai Hari Lubis dengan Jokowi
-
Grace Natalie Buka Suara Soal Permintaan Maaf Tersangka Ijazah: Terima, Tapi Hukum Harus Berjalan!
-
Perbandingan Honda Jazz 2019 vs Toyota Yaris TRD Bekas, Mana yang Lebih Oke?
-
Tersangka Kasus Ijazah Palsu Tiba-tiba Temui Jokowi Malam-malam, Ada Apa?