SuaraSurakarta.id - Beredar unggahan video sebuah mobil berplat merah tengah kesulitan saat melintas jalanan yang rusak di Kabupaten Klaten viral di media sosial.
Unggahan video tersebut diketahui dari unggahan akun instagram @delesindah, Rabu (01/12/2021).
"Cie selip.. Ancen penak to pak bu dalane le mbangun (memang enak pak bu jalan yang di bangun) ibu @yani_sunarno_snm," tulis keterangan caption akun tersebut.
Dalam video singkat itu nampak sebuah mobil berwarna hitam tengah kesulitan saat melintasi jalanan yang rusak.
Mobil berplat merah itu beberapa kali terlihat maju mundur saat mendekati sebuah belokan. Sebagian jalanan tersebut nampak rusak berat sehingga menyulitkan mobil tersebut.
"Cie sulit, cie sulit ya haha. Plat merah lur," ujar suara seorang pria yang terdengar dalam video tersebut.
Rupanya akses jalanan yang rusak itu berada di kawasan wisata Deles Indah, Kabupaten Klaten, Jawa Tengah.
Sontak unggahan video tersebut mematik perhatian warganet. Tak sedikit dari mereka yang menyentil Bupati Klaten Sri Mulyani dan Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo untuk segera memperbaiki akses jalan tersebut.
"Dalam offroad ya?," kata akun @randiteso**.
Baca Juga: 3 Rekomendasi Wisata Klaten Selain Candi Prambanan
"Wkwkwkwk," celetuk akun @marwan**.
"Yok yok di UP ke," tutur akun @agung**.
"Malu gak min @delesindah seandainya kamu pejabat daerah setempat? Depannya tampak megah tapi dalamnya ambyar," ungkap akun @yuli_antto**.
"@yani_sunarno_snm tolong diperhatikan ya," sambung akun @dessii**.
"Tolong pak @ganjar_pranowo ini bupati nya kok kayak gak kelihatan kerja ya, jalanan akses jalan deles kok ancur gini! Tolong bu @yani_sunarno_snm jangan pinter dandan doang tapi setidaknya pinter ngatur wilayahnya," tandas akun @fitry**.
Kontributor : Fitroh Nurikhsan
Berita Terkait
Terpopuler
- 2 Cara Menyembunyikan Foto Profil WhatsApp dari Orang Lain
- Omongan Menkeu Purbaya Terbukti? Kilang Pertamina di Dumai Langsung Terbakar
- Selamat Tinggal Timnas Indonesia Gagal Lolos Piala Dunia 2026, Itu Jadi Kenyataan Kalau Ini Terjadi
- Jemput Weekend Seru di Bogor! 4 Destinasi Wisata dan Kuliner Hits yang Wajib Dicoba Gen Z
- 6 Ramalan Shio Paling Beruntung di Akhir Pekan 4-5 Oktober 2025
Pilihan
-
Getol Jualan Genteng Plastik, Pria Ini Masuk 10 Besar Orang Terkaya RI
-
BREAKING NEWS! Maverick Vinales Mundur dari MotoGP Indonesia, Ini Penyebabnya
-
Harga Emas Terus Meroket, Kini 50 Gram Dihargai Rp109 Juta
-
Bursa Saham 'Pestapora" di Awal Oktober: IHSG Naik, Transaksi Pecahkan Rekor
-
165 Kursi Komisaris BUMN Dikuasai Politisi, Anak Buah Prabowo Merajai
Terkini
-
Tim Sparta Samapta Polresta Solo Amankan Pelaku Pengrusakan Rumah Warga di Pajang
-
10 Wisata Gratis di Solo yang Buka 24 Jam, Seru Buat Liburan Hemat
-
Roy Suryo Akui Bakal Road Show Buku 'Jokowi's White Paper' di 100 Kota di Indonesia
-
Sambangi Solo, Roy Suryo dan Dokter Tifa Kompak: Ijazah Jokowi 99,9 Persen Palsu!
-
Iriana Jokowi Ulang Tahun, Anies Baswedan hingga Erick Thohir Kirim Karangan Bunga