SuaraSurakarta.id - Setiap pasangan suami-istri pastinya memiliki keunikan tersendiri. Dari disebut wajahnya yang mirip hingga dianggap jodoh.
Namun, sepasang suami-istri di Kabupaten Madiun, Jawa Timur, memiliki kesamaan yang unik. Mereka memiliki data administrasi kelahiran yang sama, baik tanggal, bulan, dan tahun, yakni 3 April 1971.
Menyadur dari Solopos.com, hal itu terjadi pada pasaangan suami-istri Edy Raharjo dan Naryani yang tinggal Desa Tiron, Kecamatan Madiun. Edy Raharjo adalah seorang ASN di Pemkab Madiun sedangkan Naryani adalah seorang guru di daerah yang sama.
Mereka menceritakan gara-gara kesamaan data waktu kelahiran ini, setidaknya mereka pernah empat kali diverifikasi ulang saat mengurus administrasi. Salah satunya saat menikah di tahun 1997. Petugas mengira salah satu dari mereka mengisi data yang salah karena data kelahirannya sama.
Baca Juga: Walaupun Telah Menikah, Jangan Batasi 4 Hal Ini dari Pasangan!
“Waktu mengurus persyaratan menikah, di KUA kami dikira salah memasukkan data kelahiran. Sebab tanggal lahir, bulan, dan tahun kelahiran kami sama persis. Setelah kartu identitas kami dicocokkan, baru mereka percaya. Yang begitu-begitu [diverifikasi ulang administrasinya] kami alami empat atau lima kali,” ujar Edy yang diiyakan Naryani saat saat ditemui di pos registrasi pendakian Gunung Lawu Jalur Candi Cetho, Karanganyar, Sabtu (27/11/2021).
Bukan cuma tanggal kelahiran yang sama. Edy dan Naryani juga sama-sama anak sulung di keluarga masing-masing.
Sementara itu, pertemuan pertama pasangan ini terjadi saat mereka menjalani Kuliah Kerja Nyata (KKN) di Malang, Jawa Timur. Keduanya kuliah di Universitas Negeri Malang (UNM) atau dulu bernama IKIP Malang. Edy yang berasal dari Ngawi kuliah di jurusan Bahasa Inggris, sedangkan Naryani asal Madiun kuliah di Jurusan Kimia.
Pertemuan ini kemudian mendekatkan mereka hingga akhirnya menikah pada 1997. Sekarang keduanya memiliki dua anak laki-laki. Anak sulungnya yang merupakan alumnus Universitas Gadjah Mada (UGM) Yogyakarta sudah bekerja, dan putra bungsunya masih duduk di bangku kelas XI SMA.
Uniknya, baik Edy maupunj Naryani sendiri sebenarnya tak yakin keduanya dilahirkan pada hari dan tanggal yang sama. Mereka meyakini keduanya lahir terpaut beberapa hari.
Baca Juga: Bersaing Lawan Istri di Pilkades Calon Ibu Kota Baru RI, Suami: Kita Sama-sama Siap Kalah
“Zaman dulu anak lahir kan tidak langsung diberi surat kelahiran atau akta kelahiran. Orang tua hanya menandai kelahiran sesuai hari pasaran Jawa. Di waktu berikutnya, barulah pada saat akan dibuat surat kelahiran orang tua menghitung dan memperkirakan tanggal lahir yang paling mendekati. Tapi walaupun waktu kelahiran kami sesungguhnya berbeda, tetapi secara administrasi kami kebetulan sama,” imbuh keduanya sebelum meninggalkan pos registrasi untuk mendaki puncak Gunung Lawu.
Berita Terkait
-
Mengapa Pasangan Bahagia Pun Bisa Berselingkuh?
-
Malam Lailatul Qadar: Bolehkan Suami Istri Berhubungan Intim? Ini Kata Ulama
-
Adu Kekayaan AKBP Arisandi vs AKBP Rise Sandiyantanti, Suami-Istri Sama-sama Jabat Kapolres!
-
Hukum Berhubungan Suami Istri di Malam Lailatul Qadar, Bolehkah?
-
Suami-Istri Bersetubuh Siang Ramadan, Siapa yang Bayar Kafarat?
Terpopuler
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
- Sama-sama Bermesin 250 cc, XMAX Kalah Murah: Intip Pesona Motor Sporty Yamaha Terbaru
- Emil Audero Menyesal: Lebih Baik Ketimbang Tidak Sama Sekali
- Forum Purnawirawan Prajurit TNI Usul Pergantian Gibran hingga Tuntut Reshuffle Menteri Pro-Jokowi
- 5 Rekomendasi Moisturizer Indomaret, Anti Repot Cari Skincare buat Wajah Glowing
Pilihan
-
Laga Sulit di Goodison Park: Ini Link Live Streaming Everton vs Manchester City
-
Pemain Keturunan Jawa Bertemu Patrick Kluivert, Akhirnya Gabung Timnas Indonesia?
-
Jadwal Dan Rute Lengkap Bus Trans Metro Dewata di Bali Mulai Besok 20 April 2025
-
Polemik Tolak Rencana Kremasi Murdaya Poo di Borobudur
-
8 Rekomendasi HP Murah Rp 2 Jutaan Memori 256 GB Terbaik April 2025
Terkini
-
Soal Ijazah Jokowi, Tim Hukum Merah Putih: Tuduhan Roy Suryo Penuhi Unsur Pidana
-
Melodi Tradisi, Rasa Kekinian: Gojek Hadir di Tengah Semarak Adeging Mangkunegaran
-
Gunungan Makin Tinggi, PLTSa Putri Cempo Hanya Mampu Mengolah 120 Ton Sampah
-
Maling Burung di Solo Kena Batunya: Kepergok di Banyuagung, Berakhir Diciduk Tim Sparta
-
Satresnarkoba Polresta Solo Sikat Kurir Sabu di Mojosongo, Barang Bukti Siap Edar Disita