SuaraSurakarta.id - SuaraSurakarta.id - Menteri Badan Usaha Milik Negera (BUMN) Erick Thohir kembali menyita perhatian publik. Usai dirinya bergabung menjadi anggota Barisan Ansor Serba Guna (Banser).
Melalui akun instagram pribadinya, Erick membagikan unggahan video maupun foto saat ia mengikuti rangkaian pendidikan dan pelatihan dasar sebagai syarat menjadi anggota.
Dalam video singkat itu Erick yang mengenakan baju khas Banser dan celana jeans nampak mematuhi segala aturan yang ditetapkan panitia.
Pria berusia 51 tahun tersebut terlihat antusias ketika harus jalan jongkok dan jalan tiarap bersama puluhan orang lainnya.
Baca Juga: Kemana Arah Deklarasi Pendukung Erick Thohir?
"Suatu kehormatan yang luar biasa diterima menjadi keluarga besar Banser," buka Erick melalui akun @erickthohir.
Ia pun tak sungkan menyanjung keberadaan Banser yang dinilai rela mati demi menjaga keutuhan Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI).
"Insya Allah, saya akan mewakafkan pikiran saya, energi saya, kemampuan saya untuk kebenaran dan kesejahteraan masyarakat," tandasnya.
Sontak saja unggahan Erick Thohir tersebut langsung dibanjiri komentar warganet. Tak sedikit dari mereka yang justru curiga apa yang dilakukan Erick itu hanya untuk mendulang suara agar memuluskan jalannya di ajang Pemilihan Presiden (Pilpres) 2024 nanti.
"Siap-siap 2024 ya pak," tutur akun @albertsantoso**.
Baca Juga: Deklarasikan Erick Thohir, Relawan akan Sosialisasikan Hasil Kerjanya
"Sedang membidik RI 1 atau RI 2 ini, cara masuknya sebagai politisi sudah terbaca," tambah akun @samsul**.
"Target wapres cari massa," celetuk akun @dimashadi**.
"Saya akui bapak berani go publik seperti ini," sambung akun @hii_ha**.
Sementara itu, mantan anggota DPR RI periode 2014-2019 Bambang Harto turut mengomentari unggahan tersebut. Bahkan ia meminta Erick untuk fokus menyelesaikan tanggungjawab sebagai Menteri BUMN.
"Kayaknya perlu fokus benahi BUMN dulu pak," pungkasnya melalui akun @bambangharyos.
Kontributor : Fitroh Nurikhsan
Berita Terkait
-
Erick Thohir Sebut Aturan Kredit Pembiayaan Rumah Ribet, Target Prabowo Dibawa-bawa
-
Menteri Ara: Banyak Aset Negara Terbengkalai Hingga Dibiarkan Kumuh
-
Erick Thohir Beberkan Pilihannya di Pilkada Jakarta
-
Perusahaan BUMN Sukses Kembangkan Pelumas Open Gear Dalam Negeri Pertama di Indonesia
-
Viral PSSI Bikin Poster Pakai AI, Ernest Prakasa Kritik Menohok Erick Thohir
Tag
Terpopuler
- Keponakan Megawati jadi Tersangka Kasus Judol Komdigi, PDIP: Kasus Alwin Jabarti Kiemas Contoh Nyata Politisasi Hukum
- Ngaku SMA di Singapura, Cuitan Lawas Chilli Pari Sebut Gibran Cuma SMA di Solo: Itulah Fufufafa..
- Hukum Tiup Lilin Dalam Islam, Teganya Geni Faruk Langsung Padamkan Lilin Ultah saat Akan Ditiup Ameena
- Kevin Diks: Itu Adalah Ide yang Buruk...
- Sebut Jakarta Bakal Kembali Dipimpin PDIP, Rocky Gerung: Jokowi Dibuat Tak Berdaya
Pilihan
-
Setelah Pilkada, Harga Emas Antam Meroket Jadi Rp1.513.000/Gram
-
Mempelajari Efektivitas Template Braille pada Pesta Demokrasi
-
Ingat! Penurunan Harga Tiket Pesawat Domestik 10 Persen Hanya Berlaku Hingga 3 Januari
-
Uji Tabrak Gagal Raih Bintang, Standar Keamanan Citroen C3 Aircross Mengkhawatirkan
-
Erick Thohir Sebut Aturan Kredit Pembiayaan Rumah Ribet, Target Prabowo Dibawa-bawa
Terkini
-
Astrid Widayani Ciptakan Sejarah, Wakil Wali Kota Solo Perempuan Pertama
-
Quick Count Pilkada Sukoharjo: Petahana vs Kotak Kosong Siapa yang Menang? Ini Hasilnya
-
Karutan Solo Apresiasi Antusiasme Warga Binaan dalam Pilkada Serentak 2024
-
Hentikan Dominasi PDIP, Respati Ardi-Astrid Widayani Segera Cetak Sejarah di Pilkada Solo
-
Hasil Hitung Cepat: Respati Ardi-Astrid Widayani Menangi Pilkada Solo 2024