SuaraSurakarta.id - Sejumlah pejabat utama Kota Solo turut menghadiri peringatan 100 hari wafatnya KGPAA Mangkunegara IX di Pringgitan Pura Mangkunegaran Solo, Jumat (19/11/2021).
Dalam acara yang dimulai sekitar pukul 19.10 WIB, terlihat Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka, Wakil Wali Kota Teguh Prakosa.
Gibran yang datang sedikit terlambat terlihat mengenakan batik coklat lengan panjang dan celana hitam.
Kemudian mantan Wali Kota Solo FX Hadi Rudyatmo, Kapolresta Solo Kombes Pol Ade Safri Simanjuntak, dan Dandim 0735/Solo Letkol Inf Devy Kristiono.
Diwartakan Solopos.com--jaringan Suara.com, hadir juga dalam acara itu garwa prameswari dari almarhum Mangkunagoro IX, yaitu GKP Prisca Marina. Ia duduk di deretan depan kursi yang menghadap timur.
Prisca diapit dua anaknya, GRAj Ancillasura Marina Sudjiwo dan GPH Bhre Cakrahutomo Wirasudjiwo. Bhre mengenakan baju tradisional Jawa atau beskap Jawi jangkep.
Sedangkan istri pertama dari MN IX, Sukmawati Soekarnoputri, tak terlihat hadir dalam acara peringatan 100 hari wafatnya pemimpin Mangkunegaran itu. Namun putra pertama mereka, GPH Paundrakarna Jiwa Suryanegara, hadir.
Paundra mengenakan kemeja warna hijau dengan motif seperti ular naga. Dua putra dari Mangkunagoro IX itu, yakni Paundra dan Bhre, saling sapa ketika bertemu sebelum acara dimulai.
Bahkan dua orang yang disebut-sebut sebagai kandidat penerus pemimpin Pura Mangkunegaran itu sempat berpelukan. Tak tampak ketegangan atau jaga jarak di antara mereka.
Baca Juga: Raja Mangkunegaran Belum Juga Dipilih, Sejarahwan: Selalu Berjalan dengan Baik
Tag
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas yang Nyaman untuk Lansia, Legroom Lega dan Irit BBM
- 7 Mobil Bekas untuk Grab, Mulai Rp50 Jutaan: Nyaman, Irit dan Tahan Lama!
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
Pilihan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
-
Purbaya Merasa "Tertampar" Usai Kena Sindir Prabowo
-
Darurat Judi Online! OJK Blokir 31.382 Rekening Bank, Angka Terus Meroket di Awal 2026
Terkini
-
Terungkap! Teka-teki Pertemuan Tertutup Eggy Sudjana dan Damai Hari Lubis dengan Jokowi
-
Grace Natalie Buka Suara Soal Permintaan Maaf Tersangka Ijazah: Terima, Tapi Hukum Harus Berjalan!
-
Perbandingan Honda Jazz 2019 vs Toyota Yaris TRD Bekas, Mana yang Lebih Oke?
-
Tersangka Kasus Ijazah Palsu Tiba-tiba Temui Jokowi Malam-malam, Ada Apa?
-
Kaesang Sesumbar Jadikan Jateng Kandang Gajah: PSI Menang Mutlak di Pemilu 2029!