SuaraSurakarta.id - Pasca hujan lebat yang terjadi sejak Rabu malam (17/11/2021) yang terjadi di Wilayah Kota Solo membuat debit air di Sungai Bengawan Solo terus menunjukan kenaikan.
Hal tersebut terpantau di Pos Pantau Jurug, Automatic Water Level Recorder (AWLR). Hingga pagi ini, posisi Tinggi Muka Air di Sungai Bengawan Solo (TMA) berada di posisi siaga kuning 7,75 meter.
Dikatakan Joko Widodo selaku Tim Pemantauan TMA Jurug menjelaskan, kenaikan debit air Sungai Bengawan Solo tersebut terjadi sejak semalam.
Diawali dari hujan lebat pada Pukul 20:00, potensi hujan waktu itu masih tinggi, hingga pada Kamis dini hari Pukul 02:00 menunjukan kenaikan hingga ke siaga hijau dengan ketinggian 6,75 meter.
Baca Juga: Waduh! Persentase Penduduk Miskin di Kota Solo Tertinggi di Jateng
Tak hanya sampai disitu, Joko Widodo juga menjelaskan, sejak Kamis dini hari tadi, hujan juga belum menunjukan intensitas rendahnya, hingga pada Pukul 05:52, pagi tadi berubah ketinggiannya menjadi siaga kuning 7,75 meter.
"Saat ini debit air terus menunjukan kenaikan volumenya, pagi tadi Pukul 07:00 TMA nya menjadi 8 meter," ungkap Joko Widodo, Kamis (18/11/2021).
Selain itu, Joko juga mengungkapkan potensi kenaikan air masih bisa terjadi mengingat cuaca hari ini masih akan terjadi hujan.
"Kalau melihat kasat mata masih adanya sampah yang hanyut, berarti masih bisa potensi air naik," ujarnya
"Namun dari pantauan Pukul 07- 08 WIB pagi ini tingkat kenaikannya cuman 4 centi meter, bisa saja air naik namun tidak signifikan," urai Joko Widodo.
Baca Juga: Tak Kalah Ganas dengan Covid-19, Kasus DBD di Kota Solo Perlu Diwaspadai
Mengingat susulan potensi hujan lebat di Wilayah Solo Raya masih bisa terjadi, petugas dari pemantauan Pos Pantau TMA Jurug ini menyampaikan untuk selalu waspada.
"Bagi masyarakat terus waspada, khususnya bagi masyarakat yang bermukim di dekat Sungai Bengawan Solo serta anak sungainya, air bisa saya naik sewaktu waktu. Dan selalu jaga kesehatan," ucapnya.
Sementara Joko Widodo menguraikan bahwa hujan yang terjadi pada Rabu malam termasuk hujan yang lebat dan merata.
Hal itu bisa ia amati dari alat pantau manualnya di Pos Pantau TMA Jurug intensitas lebatnya berada di titik 47 milimeter.
"Semalam hujan lebat dan merata. Kita pantau berada di posisi 47 milimeter artinya termasuk hujan yang deras atau lebat," ungkapnya.
Semantara itu sejak siaga kuning saat ini, belum adanya informasi adanya banjir di pemukiman warga maupun dampak lain.
Kontributor : Budi Kusumo
Berita Terkait
-
Korban Banjir Bandang Spanyol Terus Bertambah: 95 Tewas, Ratusan Hilang, Kota-Kota Terendam Lumpur
-
'Menyala' dari Dulu, Ini Gaya Selvi Ananda Dampingi Gibran di Pelantikan Wali Kota Solo dan Wapres
-
Pesan Gibran Ke ASN Di Acara Pisah Sambut: Saya Titip Solo, Ritme Kerja Jangan Loyo
-
Potret Uji Coba Makan Siang Gratis di Kota Solo, Siswa Dapat Nasi Box hingga Susu
-
Profil Teguh Prakosa, Pengganti Gibran Rakabuming Raka
Terpopuler
- Agus dan Teh Novi Segera Damai, Duit Donasi Fokus Pengobatan dan Sisanya Diserahkan Sepenuhnya
- Bukti Perselingkuhan Paula Verhoeven Diduga Tidak Sah, Baim Wong Disebut Cari-Cari Kesalahan Gegara Mau Ganti Istri
- Bak Terciprat Kekayaan, Konten Adik Irish Bella Review Mobil Hummer Haldy Sabri Dicibir: Lah Ikut Flexing
- Bau Badan Rayyanza Sepulang Sekolah Jadi Perbincangan, Dicurigai Beraroma Telur
- Beda Kado Fuji dan Aaliyah Massaid buat Ultah Azura, Reaksi Atta Halilintar Tuai Sorotan
Pilihan
-
7 Rekomendasi HP 5G Rp 4 Jutaan Terbaik November 2024, Memori Lega Performa Handal
-
Disdikbud Samarinda Siap Beradaptasi dengan Kebijakan Zonasi PPDB 2025
-
Yusharto: Pemindahan IKN Jawab Ketimpangan dan Tingkatkan Keamanan Wilayah
-
5 Rekomendasi HP Murah Rp 3 Jutaan dengan Chipset Snapdragon, Terbaik November 2024
-
Kembali Bertugas, Basri-Najirah Diminta Profesional Jelang Pilkada Bontang
Terkini
-
Panwascam Banjarsari Segel 2 Kamar Indekos yang Simpan Beras dari Salah Satu Paslon
-
Longsor Hantam Rumah Warga di Kalikobok Sragen, Begini Kronologinya
-
Rekomendasi dan Tips Mendapatkan Harga Menginap Terbaik di Kota Solo
-
Jokowi, Gibran dan Selvi Ananda Nyoblos di Solo, Tapi Beda TPS, Mana Saja?
-
Solo Tuan Rumah Liga Nusantara 2024/2025, Ini Daftar Peserta dan Jadwalnya