SuaraSurakarta.id - Momen wisuda bagi mahasiswa merupakan momen paling berharga karena ia berhasil menyelesaikan kuliah dengan perjuangan yang tidaklah mudah.
Sehingga momen wisuda sering kali dinantikan baik oleh mahasiswa maupun orang tua. Akan tetapi, momen wisuda mahasiswi satu ini sangat menyedihkan.
Pasalnya orang tua mahasiswi ini tidak berada di sampingnya untuk menemani prosesi wisuda virtual. Karena sosok ayah yang masih ia miliki sedang bekerja di luar kota.
Momen menyedihkan tersebut berhasil terekam melalui unggahan video di akun TikTok @botolyakult65 belum lama ini.
Baca Juga: Viral Muda-mudi Nekat Selfie di Tempat Ini, Goyang Sedikit Auto Beda Alam
Dalam video singkat itu, mahasiswi ini mengirimkan pesan kepada ayahnya karena ia telah menyelesaikan perkuliahannya.
"Lapor komandan, saya telah berhasil menyelesaikan misi di medan perang. Saya telah melawan rasa malas, mengurangi waktu bermain sama teman. Fokus mengerjakan KTI dan mempercepat kelulusan," bunyi keterangan tertulis di dalam video tersebut.
"Laporan selesai, saya siap menerima misi selanjutnya untuk membahagiakan orang tua," sambungnya.
Setelah menyampaikan pesan tersebut, mahasiswi ini langsung melakukan panggilan video call ayahnya yang sedang bekerja.
Mahasiswi yang mengenakan pakaian toga tersebut terlihat wajahnya berurai air mata. Hal itu diduga karena sang ayah tidak bisa menemaninya mengikuti prosesi upacara wisuda.
Baca Juga: Mantan Beri Amplop Tebal di Pernikahan Warganet, Dianggap Kenangan Terakhir
Rupanya sang ayah yang masih mengenakan pakaian pekerjaannya tidak bisa berkata melihat keberhasilan putrinya.
Berita Terkait
-
Rela Iuran Selama 3 Tahun, Warga Grobogan Lakukan Perbaikan Jalan Mandiri
-
Satpam Bekuk Pria Nyamar Jadi Perempuan di Masjid NTB: Ngaku Dapat Bisikan Gaib
-
Viral Belanja Jutaan di PIM Pakai M-Banking Palsu, Cewek Hijab 'Pengedit Andal' Dicokok di Hotel OYO
-
Profil UD Sentoso Seal, Distributor Oli yang Tahan Ijazah dan Potong Gaji Karyawan Jika Salat Jumat
-
Jualan Bakso dengan Gerobak? Sorry, di Kalimantan Sudah Pakai Avanza!
Terpopuler
- Advokat Hotma Sitompul Meninggal Dunia di RSCM
- Hotma Sitompul Wafat, Pengakuan Bams eks Samsons soal Skandal Ayah Sambung dan Mantan Istri Disorot
- 10 HP Midrange Terkencang Versi AnTuTu Maret 2025: Xiaomi Nomor 1, Dimensity Unggul
- 6 Rekomendasi Parfum Indomaret Wangi Mewah Harga Murah
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
Pilihan
-
Jadwal Dan Rute Lengkap Bus Trans Metro Dewata di Bali Mulai Besok 20 April 2025
-
Polemik Tolak Rencana Kremasi Murdaya Poo di Borobudur
-
8 Rekomendasi HP Murah Rp 2 Jutaan Memori 256 GB Terbaik April 2025
-
5 Rekomendasi HP Murah Rp 1 Jutaan Memori 256 GB Terbaik April 2025
-
Hasil BRI Liga 1: Comeback Sempurna, Persib Bandung Diambang Juara
Terkini
-
Melodi Tradisi, Rasa Kekinian: Gojek Hadir di Tengah Semarak Adeging Mangkunegaran
-
Gunungan Makin Tinggi, PLTSa Putri Cempo Hanya Mampu Mengolah 120 Ton Sampah
-
Maling Burung di Solo Kena Batunya: Kepergok di Banyuagung, Berakhir Diciduk Tim Sparta
-
Satresnarkoba Polresta Solo Sikat Kurir Sabu di Mojosongo, Barang Bukti Siap Edar Disita
-
Dijamin Ngakak! Angkat Kehidupan Kota Solo, Film Komedi 'Cocote Tonggo' Akhirnya Tayang