SuaraSurakarta.id - Pelatih tim nasional Indonesia Shin Tae-yong mendapat kritikan oleh pelatih Bhayangkara FC Paul Munster.
Paul Munster mempertanyakan Pelatin Timnas yang memanggil pemain Evan Dimas dan Adam Alis ke skuad Garuda.
Padahal, Evan Dimas dan Adam Alis belum pernah turun di laga kompetisi Liga 1. Hal itu karena mereka masih mengalami cidera.
Dikutip dari unggahan di akun Instagram pribadi Shin, @shintaeyong7777, di Jakarta, Selasa, juru taktik asal Korea Selatan itu menjelaskan bahwa Evan dan Adam dipanggil lantaran dia ingin melihat langsung kondisi mereka.
Baca Juga: Timnas Indonesia Gelar TC, Ini Rataan Usia Pemain yang Dipanggil Shin Tae-yong
"Pemain-pemain tersebut sudah pernah bergabung saat pertandingan di Dubai. Jadi saya ingin melihat langsung dan mengecek kondisi pemain itu," ujar Shin.
Adapun laga di Dubai yang dimaksud Shin Tae-yong adalah Kualifikasi Piala Dunia 2022 zona Asia pada Juni 2021.
Usai laga Bhayangkara FC versus Madura United di Liga 1, Sabtu (18/9), Paul Munster mempertanyakan keputusan Shin membawa Evan dan Adam ke pemusatan latihan (TC) timnas Indonesia padahal dua pemain tersebut belum pernah berlaga dari menit awal sepanjang Liga 1 Indonesia 2021-2022.
Selain itu, Evan dan Adam disebut Munster juga sedang menjalani pemulihan fisik setelah cedera.
Shin Tae-yong membela kebijakannya. Selain karena mau memantau langsung pemainnya, pelatih timnas Korea Selatan di Piala Dunia 2018 itu menegaskan bahwa pemain-pemain pilihannya merupakan hasil pantauan sejak bergulirnya turnamen pramusim Piala Menpora 2021.
Baca Juga: Relatif Kurang Terkenal, Ini 5 Nama yang Dipanggil STY Ikut TC Timnas Indonesia
"Kami, staf pelatih, sudah memantau para pemain sejak Piala Menpora sampai pekan ketiga Liga 1," tutur Shin.
Berita Terkait
-
Shin Tae-yong Minta Piala AFF U-23 Dihapus! Kini Indonesia Tuan Rumah
-
Punya Tugas Ini di Seongnam FC, Shin Tae-yong Rekrut Pemain Timnas Indonesia?
-
Dikira Bagus, Media Asing Bongkar Peran Shin Tae-yong di Seongnam FC Usai Ditendang Timnas Indonesia
-
Profil Seongnam FC, Klub Baru Shin tae-yong Bukan Ecek-ecek Langganan Juara Liga Champions
-
Dilengserkan dari Kursi Pelatih, Nasib Jesus Casas Mirip Shin Tae-yong
Terpopuler
- Advokat Hotma Sitompul Meninggal Dunia di RSCM
- Jay Idzes Ditunjuk Jadi Kapten ASEAN All Star vs Manchester United!
- Kejutan! Justin Hubner Masuk Daftar Susunan Pemain dan Starter Lawan Manchester United
- Sosok Pria di Ranjang Kamar Lisa Mariana Saat Hamil 2021 Disorot: Ayah Kandung Anak?
- Hotma Sitompul Wafat, Pengakuan Bams eks Samsons soal Skandal Ayah Sambung dan Mantan Istri Disorot
Pilihan
-
LAGA SERU! Link Live Streaming Manchester United vs Lyon dan Prediksi Susunan Pemain
-
BREAKING NEWS! Indonesia Tuan Rumah Piala AFF U-23 2025
-
Aksi Kamisan di Semarang: Tuntut Peristiwa Kekerasan terhadap Jurnalis, Pecat Oknum Aparat!
-
Belum Lama Direvitalisasi, Alun-alun Selatan Keraton Solo Dipakai Buat Pasar Malam
-
IHSG Susah Gerak, Warga RI Tahan Belanja, Analis: Saya Khawatir!
Terkini
-
Maling Burung di Solo Kena Batunya: Kepergok di Banyuagung, Berakhir Diciduk Tim Sparta
-
Satresnarkoba Polresta Solo Sikat Kurir Sabu di Mojosongo, Barang Bukti Siap Edar Disita
-
Dijamin Ngakak! Angkat Kehidupan Kota Solo, Film Komedi 'Cocote Tonggo' Akhirnya Tayang
-
Belum Lama Direvitalisasi, Alun-alun Selatan Keraton Solo Dipakai Buat Pasar Malam
-
Kasus 'Kencing' Pertalite Terbongkar: Polres Sukoharjo Bekuk Mafia BBM Subsidi