SuaraSurakarta.id - Universitas Sebelas Maret (UNS) akan menggelar perkuliahan tatap muka. Beragam persiapan dan aturan pun disiapkan, salah satunya wajib sudah vaksin Covid-19.
Pemerintah Kota (Pemkot) Solo siap menyediakan vaksin Covid-19 bagi mahasiswa baru angkatan 2021 Universitas Sebelas Maret atau UNS yang belum mendapatkannya.
Hal itu diungkapkan Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka seusai menemui Rektor UNS, Jamal Wiwoho, di Kampus UNS, Kamis (2/9/2021) sore. Kunjungan kedua Gibran dalam sepekan tersebut untuk memastikan kesiapan UNS dalam menggelar pembelajaran tatap muka (PTM) mulai Senin (6/9/2021) pekan depan.
Meurut Gibran, tujuan penyediaan vaksin Covid-19 tersebut adalah agar mahasiswa UNS Solo semakin merasa aman dan nyaman saat akan mengikuti PTM. Ia juga meyakini UNS akan menjalankan protokol kesehatan pencegahan Covid-19 dengan ketat.
Baca Juga: Catat Lur! Besok Solo Mulai Gelar PTM, Gibran: Siswa Wajib Diantar Jemput Orang Tua
“Saya yakin UNS bisa menjalankan protokol dengan ketat dan saya meyakini ketika kita sudah mulai PTM ini juga sedikit demi sedikit bisa melakukan percepatan pemulihan ekonomi,” ujarnya Gibran dikutip dari Solopos.com.
Sementara itu, Rektor Jamal mengatakan UNS Solo akan tetap mengutamakan prinsip bersyarat dan bertahap dalam pembelajaran tatap muka bagi mahasiswa. Prinsip bersyarat artinya memperoleh izin dari pemerintah daerah atau Satgas Covid-19 Kota Solo.
Kemudian mahasiswa UNS Solo mendapat izin dari orang tua dan telah dinyatakan negatif Covid-19 atau sudah disuntik vaksin Covid-19. Sedangkan prinsip bertahap adalah diterapkannya sistem pembagian kelas dan jam kuliah secara terbatas bagi mahasiswa yang datang ke kampus.
“Satu ruang perkuliahan hanya boleh diisi maksimal 30 persen dari kapasitas normal. Selain itu, satu mata kuliah durasinya maksimal satu jam,” ujarnya.
Seperti diberitakan, UNS Solo akan memulai pembelajaran tatap muka atau PTM pada pekan depan. Khusus mahasiswa baru angkatan 2021, UNS memprioritaskan mahasiswa asal Soloraya untuk mengikuti perkuliahan tatap muka.
Baca Juga: Namanya Dicatut Pemerasan Pejabat Pemkot Solo, Ini Jawaban Mantan Wali Kota Solo
Berita Terkait
-
Gibran Minta PPDB Online Zonasi Dihapus, Apa Gantinya?
-
Momen Gibran Naik Pesawat Kelas Ekonomi Bikin Kaos Belasan Juta Selvi Ananda Disorot Lagi: Sok Sederhana!
-
Apa Itu Es Cekek? Minuman Bocah Yang Ditukar Wapres Gibran Dengan Susu
-
44 Unggahan Lenyap, Ada Akun Kaskus Lain yang Hapus Postingan Fufufafa?
-
Gibran Tukar Es Cekek Milik Bocah dengan Susu, Ketahui Bahaya Minuman Rasa Buah yang Tinggi Gula
Terpopuler
- Mees Hilgers Didesak Tinggalkan Timnas Indonesia, Pundit Belanda: Ini Soal...
- Elkan Baggott: Pesan Saya Bersabarlah Kalau Timnas Indonesia Mau....
- Miliano Jonathans Akui Tak Prioritaskan Timnas Indonesia: Saya Sudah Bilang...
- Denny Sumargo Akui Kasihani Paula Verhoeven: Saya Bersedia Mengundang..
- Elkan Baggott Kembali Tak Bisa Penuhi Panggilan Shin Tae-yong ke TC Timnas Indonesia
Pilihan
-
PublicSensum: Isran-Hadi Unggul Telak atas Rudy-Seno dengan Elektabilitas 58,6 Persen
-
Munawwar Sebut Anggaran Rp 162 Miliar untuk Bimtek Pemborosan: Banyak Prioritas Terabaikan
-
Drama Praperadilan Tom Lembong: Kuasa Hukum Bongkar Dugaan Rekayasa Kesaksian Ahli
-
Dua Juara Liga Champions Plus 5 Klub Eropa Berlomba Rekrut Mees Hilgers
-
5 Rekomendasi HP Infinix Sejutaan dengan Baterai 5.000 mAh dan Memori 128 GB Terbaik November 2024
Terkini
-
12 TPS di Solo Ternyata Rawan Bencana Banjir, KPU Gerak Cepat Lakukan Ini
-
Menkes Lengkapi Dokter Ahli Emirates Indonesia Cardiology Hospital di Solo
-
Hari Terakhir Kampanye, Jokowi dan Ahmad Luthfi Bakar Semangat Warga Boyolali
-
Samsung Galaxy A35 5G RAM Berapa?
-
Ojo Ditiru Lur! Asyik Nongkrong Sambil Pesta Miras di Nusukan, Empat Pemuda Diamankan Tim Sparta