Scroll untuk membaca artikel
Ronald Seger Prabowo
Kamis, 02 September 2021 | 11:59 WIB
Ketua DPR RI, Dr. (H.C.) Puan Maharani. [Dok: DPR]

SuaraSurakarta.id - Sosok suami Puan Maharani, Hapsoro Sukmonohadi atau kerap disapa Happy Hapsoro selama ini jarang disorot atau tampil di sejumlah media.

Bahkan nyaris tak banyak informasi tentang profil suami Ketua DPR RI sekaligus putri Ketua Umum PDIP, Megawati Soekarnoputri tersebut.

Meski demikian, Happy Hapsoro, suami dari Puan Maharani ini bukan orang sembarang dan mempunyai deretan bisnis sukses di Tanah Air yang bikin geleng-geleng.

Diwartakan Solopos.com--jaringan Suara.com, dia pernah menjadi komisaris utama di jaringan hotel di Indonesia, yakni Red Planet.

Baca Juga: DPR Targetkan 246 RUU di Prolegnas Menengah 2020-2024

Sementyara dari bisnis properti lainnya, suami Puan Maharani, Happy Hapsoro pernah membangun kondominium di kawasan eks Bandara Kemayoran, Jakarta yang bernama Blossom Residence.

Suami Puan Maharani, Happy Hapsoro. [Twitter/@Namaku_Mei]

Happy Hapsoro menduduki jabatan komisaris di bermacam perusahaan, seperti Odira Energy Persada, PT Prima Utama Mandiri, PT Rukun Raharja Tbk, PT Meteor Mitra Mandiri hingga PT Triguna Internusa Pratama.

Rukun Raharja, perusahaan yang dikelola Happy Hapsoro ini akan menggarap proyek pembangunan dan pengoperasian pipa minyak bumi koridor Balam – Bangka – Dumai dan koridor Minas – Duri- Dumai senilai US$300,62 juta atau sekitar Rp4,34 triliun.

Meskipun sang suami mempunyai gurita bisnis yang luar biasa, Puan Maharani jarang mengekspos kegiatan Happy Hapsoro.

Baca Juga: Puan Maharani Pimpin Rapat Paripurna HUT ke-76 DPR RI

Load More