SuaraSurakarta.id - Di tengah Pandemi Covid-19, diskon sangan membantu kebutuhan hidup masyarakat. Salah satunya diskon tarif dari Perusahaan Listrik Negara (PLN).
Diketahui PLN kembali menggelontorkan diskon tarif listrik untuk kebutuhan rumah tangga pemakaian 450 VA dan 900 VA pada September 2021.
Bagaimana cara dapat diskon listrik PLN September 2021?
Sebenarnya, cara dapat diskon listrik PLN September 2021 dapat dilakukan dengan melihat di aplikasi dan website resmi PLN.
Baca Juga: LENGKAP Cara Cek Subsidi Listrik PLN September 2021
Ikuti lima langkah cara dapat diskon listrik PLN September 2021 berikut ini tanpa perlu menginstal aplikasi.
- Buka situs www.portal.pln.co.id;
- Pilih menu Stimulus Covid-19 (Token Gratis/Diskon);
- Masukkan ID Pelanggan atau nomor KTP, nama lengkap, alamat dan kode captcha atau Nomor Meter;
- Token Gratis akan ditampilkan di layar;
- Pastikan Token Gratis tersebut ke meteran yang sesuai dengan ID Pelanggan. Jika pelanggan termasuk kategori penerima diskon listrik, maka akan muncul keterangan besaran diskon yang diberikan. Namun, apabila pelanggan tidak termasuk dalam kategori penerima subsidi listrik PLN, maka akan muncul pemberitahuan bahwa pelanggan tidak mendapatkan diskon.
Di samping mengecek lewat website resmi PLN, diskon listrik juga dapat dicek melalui aplikasi PLN Mobile dengan langkah-langkah berikut.
- Buka aplikasi PLN Mobile yang dapat diunduh di PlayStore atau AppStore;
- Klik PLN Peduli Covid-19 pada bagian Info & Promo ;
- Masukkan ID Pelanggan/Nomor Meter;
- Token gratis akan muncul;
- Pastikan Token Gratis tersebut ke meteran yang sesuai dengan ID Pelanggan. Jika pelanggan termasuk kategori penerima diskon listrik, maka akan muncul keterangan besaran diskon yang diberikan. Namun, apabila pelanggan tidak termasuk dalam kategori penerima diskon listrik, maka akan muncul pemberitahuan bahwa pelanggan tidak mendapatkan diskon.
Seperti diketahui, diskon listrik akan diberikan bagi golongan 450 VA dan 900 VA. Bagi golongan 450 VA pelanggan berhak mendapatkan diskon 50 persen tarif, sementara pelanggan 900 VA berhak mendapatkan diskon 25 persen.
Batas konsumsi listrik untuk pelanggan 450 VA adalah sebesar 324 kWh atau setara 720 jam nyala dengan diskon listrik 50%. Jika pelanggan 450 VA sampai melewati maksimal batas atas, maka pelanggan akan menggunakan listrik berbayar sesuai aturan berlaku.
Sementara itu bagi pelanggan 900 VA subsidi, batas atas penggunaan diskon listrik sebesar 648 kWh atau setara 720 jam dengan diskon 25%. Jika pengguna daya 900 VA Subsidi pemakaiannya melebihi batas atas, maka akan dikenakan listrik berbayar sesuai aturan yang berlaku.
Baca Juga: Ketentuan Pelanggan Untuk Dapatkan Subsidi Listrik PLN September 2021
Selain diskon listrik PLN September 2021, bebas biaya abonemen juga berlaku bagi pelanggan golongan sosial daya 220 VA, 450 VA, dan 900 VA; pelanggan golongan bisnis daya 900 VA; dan pelanggan golongan industri daya 900 VA.
Demikian cara dapat diskon listrik PLN September 2021 baik melalui aplikasi PLN Mobile maupun tidak. Selamat mencoba. [Nadia Lutfiana Mawarni]
Berita Terkait
-
Siap Layani Pilkada Serentak 2024, PLN Berlakukan Siaga Kelistrikan Nasional
-
Rampungkan Pembangunan SUTT 150 kV Lubuk Linggau-Tebing Tinggi, PLN Perkuat Sistem Kelistrikan Sumsel
-
Di Electricity Connect 2024, Komut PLN Jabarkan Strategi Jitu Tarik Investasi Hijau untuk Transisi Energi
-
PLN Gelar Bazar UMKM di Sarinah, Suguhkan Pesona Timur Indonesia
-
PLN Sabet Penghargaan CNBC Indonesia Communications Strategis Award 2024
Terpopuler
- Profil dan Agama Medina Dina, Akan Pindah Agama Demi Nikahi Gading Marteen?
- Ngaku SMA di Singapura, Cuitan Lawas Chilli Pari Sebut Gibran Cuma SMA di Solo: Itulah Fufufafa..
- Baim Wong Terluka Hatinya, Olla Ramlan Maju Senggol Paula Verhoeven: Ego Laki Jangan Disentil Terus
- Rumah Baru Sarwendah Tersambar Petir
- Beda Kekayaan AKP Dadang Iskandar vs AKP Ryanto Ulil di Kasus Polisi Tembak Polisi
Pilihan
-
Israel-Hizbullah Gencatan Senjata, Warga Palestina Makin Terancam
-
Buruan Serbu! Daftar Promo Pilkada 2024, Ada Kopi Gratis!
-
Momen Pilkada, Harga Emas Antam Langsung Melonjak
-
Pemetaan TPS Rawan di Kaltim: 516 Lokasi Terkendala Internet
-
Siapa SS? Anggota DPR RI yang Dilaporkan Tim Hukum Isran-Hadi Terkait Politik Uang di Kaltim
Terkini
-
Kesatria Bengawan Solo Datangkan Center Timnas Taiwan William Artino, Ini Statistiknya
-
Gibran Bakal Nyoblos di TPS 18 Manahan, Tak Ada Persiapan Khusus
-
18 Kadin Provinsi Gugat Penyelenggaraan Munaslub 2024
-
Wapres Gibran Nyoblos di Solo, 2.500 Petugas Gabungan Disiagakan
-
Dugaan Intimidasi Berlanjut, Selebgram Mojokerto Bakal Dilaporkan Balik ke Polresta Solo