SuaraSurakarta.id - Kota Magelang disebut menjadi satu-satunya daerah di Jawa Tengah yang saat ini masuk dalam pemberlakukan pembatasan kegiatan masyarakat (PPKM) level 4.
Data itu disampaikan Penjabat (Pj.) Sekretaris Daerah (Sekda) Jateng, Prasetyo Aribowo, saat menghadiri rapat penanggulanan Covid-19 di Gedung A lantai kedua, kompleks Pemprov Jateng, Senin (9/8/2021).
Sesuai rekomendasi WHO, kategori level 4 diberikan kepada suatu wilayah yang memiliki 150 kasus Covid-19 per 100.000 penduduk, lebih dari 30 kasus yang dirawat di rumah sakit per 100.000 penduduk, dan lebih dari 5 kasus meninggal per 100.000 penduduk.
Selain menyampaikan kategori level 4 yang sudah berkurang, Prasetyo juga menyebut penanganan Covid- 19 di Jateng terus menunjukkan grafik positif.
Hal itu ditandai dengan menurunnya angka positivity rate Jateng dari 31,15% di pekan ke-30, menjadi 26,07% di pekan ke-31. Sedangkan dari sisi bed occupancy rate (BOR) terjadi penurunan baik di ruang ICU maupun isolasi.
“BOR ICU dari semula 70,42% di pekan ke-30, turun menjadi 62,02% di pekan ke-31. Untuk BOR isolasi juga turun dari 54,67% di pekan ke-30, turun jadi 43,62%,” kata Prasetyo.
Di sisi lain, Presiden Joko Widodo malam nanti disebut-sebut bakal mengumumkan apakah PPKM Level 4 dilanjutkan atau tidak.
Sumber: Solopos.com
Baca Juga: Kasus Covid-19 Mulai Turun, PPKM Level 4 Bakal Diperpanjang?
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
Pilihan
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
-
Akun RHB Sekuritas Milik Wadirut Dijebol, Ada Transaksi Janggal 3,6 Juta Saham BOBA
-
Danantara Janji Bangkitkan Saham Blue Chip BUMN Tahun Ini
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
Terkini
-
Banyak Aduan Warga, Respati Ardi Bakal Tertibkan Parkir di Ruang Publik
-
Film Penerbangan Terakhir Ajak Perempuan di 10 Kota Terhindar Modus Cowok Berseragam
-
Tinjau Talud Longsor di Nusukan, Respati Ardi Minta Penanganan Komprehensif
-
DPN Tani Merdeka Apresiasi Swasembada Beras Era Prabowo
-
Mantan Wakapolri Oegroseno Jadi Saksi Sidang Ijazah Jokowi, Sebut Ada Perbedaan!