SuaraSurakarta.id - Mural bertuliskan 'Tuhan Aku Lapar!!' telah viral di media sosial. Mural itu digambar di tembok yang berada di Kecamatan Tigaraksa, Kabupaten Tangerang.
Gambar ini menjadi perhatian, setelah tersebar luas di media sosial. Salah satunya, diunggah oleh akun Twitter TXT DARI TANGERANG (@txtdaritng). Akun ini membagikan mural sepanjang 12 meter itu.
Tulisan itu berwarna putih, nampak kontras saat digambar di sebuah tembok berwarna hitam. Mural tersebut seolah menjadi bentuk protes masyarakat, di tengah penanganan pandemi virus corona.
Diketahui, wilayah Tangerang saat ini menerapkan PPKM level 4 hingga 25 Juli 2021. Penerapan PPKM level 4 sendiri merupakan yang paling ketat dari seluruh level.
Baca Juga: Viral Mural Tuhan Aku Lapar di Tigaraksa, Kapolresta Tangerang: Aspirasi Seni
Akibatnya, banyak warga harus membatasi kegiatan, hingga ada yang menutup usahanya, imbas aturan tersebut. Karena itu, munculnya mural ini justru langsung menggegerkan media sosial.
Kini, mural itu telah dibersihkan oleh warga setempat. Hal ini dilakukan demi menghindari sesuatu yang tak diinginkan.
Sementara itu, warganet yang sudah melihat mural, langsung menuliskan beragam pendapat mereka. Ada yang menganggap mural itu sebagai bentuk kreativitas. Ada pula komentar kocak maupun yang mengkritik.
"Untung ada koma. Awalnya gua baca-baca 'Tuh anak u lapar'," kata warganet.
"Udah dijawab Tuhan belum?," sahut seorang warganet.
Baca Juga: Viral Mural Tuhan Aku Lapar!, Muncul saat PPKM Level 4 di Tangerang
"Makan atuh bukan malah beli cat buat coret-coret," tegur salah satu warganet.
"Lebay, soal makan mah gampang dicari. Pasti pusing karna cicilan dan hutangkan xixixi," sindir yang lain.
"Beli cat bisa, beli nasi warteg kagak bisa ???," kritik warganet.
"Bagusss itu ngadu pada Tuhan," puji seorang warganet yang lain.
"Tuhan pun berkata; makan nak, itu ada pisang," celutuk warganet mengakhiri.
Berita Terkait
-
Cegah Anak Kecanduan Medsos, Menteri PPPA Dorong Ajarkan Permainan Tradisional
-
Pemerintah Mau Batasi Anak Indonesia Main Medsos dan Gadget
-
Tolak Kenaikan PPN 12 Persen, Warganet Kibarkan Lagi Peringatan Garuda Biru
-
Teror di Jantung Pemerintahan Brasil, Pelaku Ternyata Ancam di Medsos Sebelum Ledakan
-
Prabowo Dapat Pujian dari Donald Trump, Warganet Pertanyakan Kelancaran Bahasa Inggris Jokowi
Terpopuler
- Mees Hilgers Didesak Tinggalkan Timnas Indonesia, Pundit Belanda: Ini Soal...
- Elkan Baggott: Pesan Saya Bersabarlah Kalau Timnas Indonesia Mau....
- Miliano Jonathans Akui Tak Prioritaskan Timnas Indonesia: Saya Sudah Bilang...
- Denny Sumargo Akui Kasihani Paula Verhoeven: Saya Bersedia Mengundang..
- Elkan Baggott Kembali Tak Bisa Penuhi Panggilan Shin Tae-yong ke TC Timnas Indonesia
Pilihan
-
PublicSensum: Isran-Hadi Unggul Telak atas Rudy-Seno dengan Elektabilitas 58,6 Persen
-
Munawwar Sebut Anggaran Rp 162 Miliar untuk Bimtek Pemborosan: Banyak Prioritas Terabaikan
-
Drama Praperadilan Tom Lembong: Kuasa Hukum Bongkar Dugaan Rekayasa Kesaksian Ahli
-
Dua Juara Liga Champions Plus 5 Klub Eropa Berlomba Rekrut Mees Hilgers
-
5 Rekomendasi HP Infinix Sejutaan dengan Baterai 5.000 mAh dan Memori 128 GB Terbaik November 2024
Terkini
-
12 TPS di Solo Ternyata Rawan Bencana Banjir, KPU Gerak Cepat Lakukan Ini
-
Menkes Lengkapi Dokter Ahli Emirates Indonesia Cardiology Hospital di Solo
-
Hari Terakhir Kampanye, Jokowi dan Ahmad Luthfi Bakar Semangat Warga Boyolali
-
Samsung Galaxy A35 5G RAM Berapa?
-
Ojo Ditiru Lur! Asyik Nongkrong Sambil Pesta Miras di Nusukan, Empat Pemuda Diamankan Tim Sparta