SuaraSurakarta.id - Persis Solo terus menambah amunisi di sektor belakang dalam persiapan menghadapi kompetisi Liga 2 2021.
Terbaru, giliran mantan full back Persija Jakarta, Alfath Fathier secara resmi telah bergabung dengan Laskar Sambernyawa. Dia diumumkan oleh manajemen, Sabtu (3/7/2021) malam.
Alfath Fathier pun menjadi pemain ke-41 yang didatangkan Persis Solo. Ia juga menjadi pemain ketiga Persija yang hijrah ke Persis musim ini.
Menyusul dua pemain yang sebelumnya bergabung, yaitu Sandi Sute dan Heri Susanto. Alfath Fathier menyatakan siap untuk memberikan yang terbaik bagi tim barunya.
Baca Juga: Tak Lirik Pemain Lokal untuk Persis Solo, Kaesang Pangarep Kembali Tuai Kritikan Keras
“Berada di sini (Persis) merupakan keputusan besar untuk karir saya, dan banyak prospek bagus.Tentu, hal terbaik akan saya berikan untuk Persis. Tim ini merupakan tim kuat sekarang, banyak pemain Liga 1 yang ada di sini,” kata Alfath dilansir Timlo.net--jaringan Suara.com, Senin (5/7/2021).
Alfath Fathier piawai sebagai bek kanan yang tangguh. Namun juga memiliki keistimewaan di posisi lain atau termasuk pemain dengan tipikal versatile.
Selain berposisi sebagai bek sayap, Alfath tercatat pernah menempati beberapa posisi lain di klub sebelumnya.
“Di Persis, secara komposisi tim baik dari pemain utama maupun pemain lapis mempunyai kemampuan yang merata. Semoga saya dapat membantu mencapai target Persis untuk promosi ke kasta tertinggi,” tandas pemain berusia 25 tahun tersebut.
Baca Juga: Kompetisi Ditunda, Klub-klub Liga 1 Tunggu Kebijakan PSSI dan LIB
Berita Terkait
-
Rayhan Hanan Buka-bukaan Soal PR Besar Persija Jakarta, Optimis Bangkit?
-
BRI Liga 1: Imbangi Persija, Misi Persebaya Surabaya Masih Belum Tuntas?
-
Hattrick Lawan Persis Solo, 3 Pemain Timnas Indonesia yang Posisinya Bisa Digantikan Yakob Sayuri
-
Performa Gemilang Rayhan Hannan, Kode Keras untuk Gerald Vanenburg?
-
Kena Tekel Bek Persebaya, Bentuk Kaki Witan Sulaeman Jadi Beda Sebelah
Terpopuler
- Timnas Indonesia U-17 Siaga! Media Asing: Ada yang Janggal dari Pemain Korut
- Jerman Grup Neraka, Indonesia Gabung Kolombia, Ini Hasil Drawing Piala Dunia U-17 2025 Versi....
- Kode Redeem FF Belum Digunakan April 2025, Cek Daftar dan Langsung Klaim Item Gratis
- Kiper Belanda Soroti Ragnar Oratmangoen Cs Pilih Timnas Indonesia: Lucu Sekali Mereka
- 4 Produk Wardah untuk Usia 40 Tahun Ke Atas Mengandung Antiaging, Harga Mulai Rp 50 Ribuan
Pilihan
-
Tanpa Tedeng Aling-aling, Pramono Sebut Bank DKI Tidak Dikelola Profesional: Banyak Kasus Terus!
-
5 HP Murah Mirip iPhone 16: Harga Mulai Sejutaan, Bikin Orang Terkecoh!
-
Kiprah La Nyalla Mattalitti Saat Geger Geden PSSI Kini Rumahnya Digeledah KPK
-
Markas Pemain Korut U-17: Yang Tersembunyi di Balik Klub 4.25 SC?
-
Profil dan Kekayaan Abdul Halim Iskandar, Saudara Cak Imin yang Diduga Terlibat Korupsi
Terkini
-
Kasus Keracunan Massal di Gantiwarno, Bupati Klaten Tetapkan KLB
-
Klaten Geger! 110 Warga Alami Keracunan Massal, Satu Orang Meninggal Dunia
-
Dua Wanita Diamankan Tim Sparta, Diduga Lakukan Penipuan Bermodus Seminar E-Commerce
-
Forkompimda Jatim Sowan Jokowi di Solo, Khofifah Ungkap Hasil Pertemuan
-
Dari Silaturahmi Terjalin Harapan Sinergi Positif Awak Media-Polresta Solo