SuaraSurakarta.id - Nasib nahas menimpa seorang pria anak baru gede (ABG) bernama Elang Raya Praharajati (17). Dia hanyut di Sungai Bengawan Solo, Senin (31/5/2021).
Menurut keterangan Kapolsek Jebres, Kompol Suharmono, peristiwa itu terjadi sekitar pukul 15.30 WIB. Awalnya, Elang nongkrong bersama ketiga rekannya di pinggir Bengawan Solo, tepatnya di sebelah utara sungai di Pucangsawit. Korban dan rekannya lantas melihat sekumpulan bebek di seberang sungai.
"Bebek-bebek itu berenang mencoba menyeberangi sungai. Korban dan temannya melihat ada bebek yang mau tenggelam. Mereka berinisiatif untuk menolong," ujar Suharmono dilansir Solopos.com--jaringan Suara.com, Selasa (1/6/2021).
Korban dan ketiga rekannya lantas terjun ke Bengawan Solo. Malang bagi korban yang ternyata tidak bisa berenang. Korban justru terseret arus Bengawan Solo yang saat itu memang tengah deras.
Baca Juga: Kabar Gembira! Kampung Jokowi Kembali Zona Hijau Covid-19
Ketiga rekannya sempat berupaya menolong korban yang tenggelam. Namun karena panik, korban terlepas dari genggaman rekan-rekannya dan hanyut.
Sejumlah penyelam dari Basarnas dan sukarelawan dikerahkan untuk mencari korban.
Menurut Komandan SAR Perum Jasa Tirta 1 Solo, Bayu Riyadi, yang sudah ada di lokasi kejadian, arus bawah Bengawan Solo saat ini begitu kuat.
"Memang di pinggi sungai tidak begitu dalam, namun dua tiga meter setelahnya kedalamannya bisa 2,5 meter sampai 4 meter. Setelah dicek, ada tekanan arus bawah yang sangat kencang," ujar dia.
Baca Juga: Antisipasi Kasus Malioboro, Gibran Minta Pedagang Kuliner Cantumkan Harga
Berita Terkait
-
Cek Fakta: Semua Penerbangan di Bandara Halim Ditunda, Gara-gara Selvi Ananda Mau Terbang ke Solo?
-
Saddil Ramdani Ucap Salam Perpisahan: Pada Akhirnya, Waktu akan Menjawab...
-
Prabowo Tak Bisa Gunakan Hak Politik di Jakarta Meski Dukung RK-Suswono, Gibran Nyoblos di Solo
-
Dituntut Selalu Sempurna, Rose BLACKPINK Ungkap Sulitnya Jadi Idol K-Pop
-
Ngaku SMA di Singapura, Cuitan Lawas Chilli Pari Sebut Gibran Cuma SMA di Solo: Itulah Fufufafa..
Terpopuler
- Profil dan Agama Medina Dina, Akan Pindah Agama Demi Nikahi Gading Marteen?
- Ngaku SMA di Singapura, Cuitan Lawas Chilli Pari Sebut Gibran Cuma SMA di Solo: Itulah Fufufafa..
- Baim Wong Terluka Hatinya, Olla Ramlan Maju Senggol Paula Verhoeven: Ego Laki Jangan Disentil Terus
- Rumah Baru Sarwendah Tersambar Petir
- Beda Kekayaan AKP Dadang Iskandar vs AKP Ryanto Ulil di Kasus Polisi Tembak Polisi
Pilihan
-
Pemetaan TPS Rawan di Kaltim: 516 Lokasi Terkendala Internet
-
Siapa SS? Anggota DPR RI yang Dilaporkan Tim Hukum Isran-Hadi Terkait Politik Uang di Kaltim
-
Proyek IKN Dorong Investasi Kaltim Capai Rp 55,82 Triliun Hingga Triwulan III
-
Tim Hukum Isran-Hadi Ungkap Bukti Dugaan Politik Uang oleh Anggota DPR RI Berinisial SS
-
5 Rekomendasi HP Murah Mirip iPhone Terbaru November 2024, Harga Cuma Rp 1 Jutaan
Terkini
-
Kesatria Bengawan Solo Datangkan Center Timnas Taiwan William Artino, Ini Statistiknya
-
Gibran Bakal Nyoblos di TPS 18 Manahan, Tak Ada Persiapan Khusus
-
18 Kadin Provinsi Gugat Penyelenggaraan Munaslub 2024
-
Wapres Gibran Nyoblos di Solo, 2.500 Petugas Gabungan Disiagakan
-
Dugaan Intimidasi Berlanjut, Selebgram Mojokerto Bakal Dilaporkan Balik ke Polresta Solo