Scroll untuk membaca artikel
Ronald Seger Prabowo
Selasa, 11 Mei 2021 | 03:40 WIB
Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka sempat terlibat debat dengan penumpang mobil pelat B di pos penyekatan pemudik di Pospam Jurug, Solo, Senin (10/5/2021). [Youtube @VideoNews Channel]

SuaraSurakarta.id - Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka beberapa kali terjun langsung memantau pelaksanaan penyekatan pemudik di pintu masuk Kota Bengawan.

Namun, suasa sedikit panas terjadi saat putra sulung Presiden Joko Widodo saat memantau di Pospam Jurug, Solo, Senin (10/5/2021), sore.

Gibran sempat terlibat dengan seorang dosen perempuan salah satu perguruan tinggi di Solo. Dosen bernama Arina itu tak bisa menunjukkan dokumen hasil tes swab saat terjaring penyekatan.

Sang dosen yang hendak ke Solo dari arah Karanganyar dengan sang suami bernama Agus memang mengendarai mobil berplat nomor B.

Baca Juga: Viral Pria Bersorban Ajak Terobos Penyekatan Pemudik: Lawan Rezim Zalim

Sontak saja, dia bersama Kapolresta Solo Kombes Pol Ade Safri langsung menghentikan kendaraan itu untuk diperiksa. Video perdebatan itu diunggah sejumlah akun Youtube.

"Ini mau ke UNS (Universitas Sebelas Maret) untuk ambil parsel saja," kata Arina dilansir Solopos.com--jaringan Suara.com, Selasa (11/5/2021) dan mengaku sempat swab antigen namun tak membawa surat hasilnya.

Gibran pun meminta Arina dan suaminya untuk menjalani swab test karena tak membawa hasil swab antigen maupun surat jalan.

Namun lagi-lagi sang dosen kembali menolak. Hal itu membuat Gibran mempertanyakan surat swab antigen. "Apa hasilnya masih berlaku untuk 24 jam?" tanya Gibran.

"Tidak," jawab Arinda. Setelah itu, barulah Arinda bersedia untuk turun dari mobil dan melakukan tes swab.

Baca Juga: Hari Keempat Larangan Mudik, Polresta Cirebon Putar Balik 1.479 Kendaraan

Mengenai perdebabatan yang terjadi sebelumnya, Arinda mengatakan hal itu karena dirinya berniat putar balik dan mengambil surat hasil tes. Tetapi tidak diperbolehkan oleh petugas.

"Rumah saya kan dekat cuma di Palur dan tadi kalau tidak mau tes disuruh putar balik untuk ambil hasil tes, tapi tidak boleh," ungkapnya.

Sementara itu, setelah menjalani tes swab, Arinda dan sang suami, Agus, tidak langsung melanjutkan perjalanan.

Uniknya, akhir dari debat itu justru sang dosen malah meminta foto bareng dengan Gibran dan dilayani bapak dua anak itu dengan ramah.

Load More