SuaraSurakarta.id - Wali Kota Solo, Gibran Rakabuming Raka terjun langsung melakukan penyekatan pemudik di Simpang Joglo, Kadipiro, Sabtu (8/5/2021) sore.
Putra sulung Presiden Joko Widodo itu langsung menghampiri pengemudi yang kendaraannya terjaring razia. Dia seakan memastikan tidak ada mobil pelat luar Solo yang lolos pemeriksaan petugas.
Dilansir Solopos.com--jaringan Suara.com, Gibran memimpin penyekatan sekitar dua jam. Bapak dua anak itu juga turut mengecek beberapa surat.
"Hari ini kami pantau penyekatan di Palang Joglo. Kendaraan pelat luar kota kita berhentikan semua, kita lihat hasil swab-nya, kita lihat SIKM-nya," kata Gibran.
Baca Juga: Kronologis Pemudik Sepeda Motor Terobos Pos Penyekatan Mudik di Karawang
Menurut dia penyekatan merupakan salah satu upaya mencegah lolosnya pemudik dari luar Solo. Selain penyekatan, Gibran mengatakan ada mekanisme pemantauan oleh Satgas Jaga Tangga di tiap kelurahan.
"Kalau masih ada yang lolos penyekatan nanti pasti ketahuan, kepantau oleh Satgas Jaga Tangga," paparnya.
Gibran tidak menampik kemungkinan lolosnya sejumlah pemudik yang masuk Solo melalui jalur-jalur tikus atau jalur alternatif.
Untuk itu Gibran menyatakan akan mengevaluasi mekanisme dan pelaksanaan penyekatan yang sudah berjalan beberapa hari terakhir. Dia berharap masyarakat mematuhi aturan pemerintah untuk tidak mudik guna mencegah persebaran Covid-19.
Baca Juga: Warga Kota Tangerang Dilarang Mudik ke Wilayah Aglomerasi-Luar Kota
Berita Terkait
Terpopuler
- 3 Kerugian AFF usai Menolak Partisipasi Persebaya dan Malut United di ASEAN Club Championship
- Mengenal Klub Sassuolo yang Ajukan Tawaran Resmi Rekrut Jay Idzes
- Moto G100 Pro Resmi Debut, HP Murah Motorola Ini Bawa Fitur Tangguh dan Baterai Jumbo
- 5 HP Harga Rp1 Jutaan RAM 8/256 GB Terbaik 2025: Spek Gahar, Ramah di Kantong
- 45 Kode Redeem FF Max Terbaru 4 Juli: Klaim Gloo Wall, Bundle Apik, dan Diamond
Pilihan
-
Daftar 6 Sepatu Diadora Murah untuk Pria: Buat Lari Oke, Hang Out Juga Cocok
-
5 Rekomendasi HP Murah Rp 1 Jutaan Baterai Jumbo Terbaik Juli 2025, Lebih dari 5.000 mAh
-
7 Rekomendasi HP Murah Rp 1 Jutaan RAM 8 GB Terbaru Juli 2025, Multitasking Pasti Lancar!
-
Sekali klik! Link Live Streaming Piala Presiden 2025 Persib vs Port FC
-
7 Rekomendasi Tumbler Kekinian, Kuat Antikarat Dilengkapi Fitur Canggih
Terkini
-
Dinilai Bikin Gaduh, Relawan Jokowi-Prabowo Tantang Duel Roy Suryo: Sekalian di Atas Ring Aja
-
Peran Krusial Inovasi dalam Visi Bebas Asap PMI: Komitmen untuk Pengurangan Risiko
-
Penceramah Kontroversial Zakir Naik Bakal ke Solo, Wali Kota Ingatkan Hal Ini
-
Believe: Air Mata Haru dan Kobaran Patriotisme Penuhi Solo Bersama Keluarga TNI
-
Empat Pesilat di Sukoharjo Jadi Korban Pembacokan OTK, 2 Motor Dibakar