Scroll untuk membaca artikel
Ronald Seger Prabowo
Kamis, 22 April 2021 | 15:09 WIB
Siswa SD sedang melakukan protokol kesehatan (prokes) sebagai syarat untuk menggelar simulasi PTM. [Suara.com/Ari Welianto]

"Hasil laporan Dinas Pendidikan, dari satgas memberikan respon untuk memberikan kesempatan untuk memulai menyiapkan jenjang bawah," imbuhnya. 

Sementara itu, Kepala Sekolah SD Warga Tri Agus Suryanto mengatakan jika pihaknya telah melengkapi sarpras prokes sesuai dengan tuntutan Dinas Pendidikan diantaranya jumlah toilet dan anak sebanding, rambu-rambu, dan Standard Operational Procedure (SOP). 

“SD Warga sudah mempunyai SOP saat mengantar anak sekolah, saat masuk ke dalam ruang kelas, saat melakukan pembelajaran hingga pulang kembali ke rumah," terang dia.

Tri Agus menambahkan kegiatan simulasi prokes hanya diikuti oleh masing-masing 10 anak dari kelas 6 A, B dan C untuk percontohan SOP. 

Baca Juga: Soal Desakan Larangan Kuliner Daging Anjing, Ini Langkah Gibran

“Kita jadi sekolah pertama di Kecamatan Jebres yang menyelenggarakan simulasi prokes. Kita juga siap jika nanti ditunjuk oleh Dinas Pendidikan sebagai Sekolah Percontohan dalam melakukan PTM," tandasnya.

Kontributor : Ari Welianto

Load More