SuaraSurakarta.id - Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka antusias dengan banjir kritikan dan keluhan di media sosial (medsos) yang ditujukan langsung kepadanya.
Bagi putra sulung Presiden Joko Widodo itu, semakin banyak kritikan dan komplain akan semakin termonitor untuk kemajuan Kota Solo. Sehingga proses penyelesaian keluhan akan lebih cepat.
"Ya kalau ada kritikan kita harus segera menanggapi dan menyelesaikan apa yang menjadi masalah. Saya malah senang warga aktif di medos," kata Gibran, Jumat (16/04/2021).
Selain itu menurutnya, bahwa kritikan yang sifatnya kebersamaan untuk membangun Kota Solo, justru menambah pengetahuan baginya.
"Keluhan sekecil apapun harus dijawab, kita harus responsif. Seperti kemarin, ada keluhan kritikan dari masyarakat mengenai prostitusi dan judi. Menaggapi itu saya langsung koordinasi dengan pak Kapolres untuk menindak lanjuti," ujar bapak dua anak tersebut.
Wali Kota Solo yang pernah mengenyam pendidikan di Singapura itu juga menceritakan bahwa lusa kemarin juga menanggapi warga di medsos mengenai jalan yang belum di aspal ataupun rusak.
"Kita langsung menindak lanjuti juga. Alamate ngendi. Kita langsung lakukan tindakan. Seperti kemarin ada warga mengeluh aspal, bagitu tahu kita langsung datang mengaspal. Sehingga masyarakat terlayani dengan segera," tegas politisi PDI Perjuangan tersebut.
Dengan kritikan di medsos tersebut justru Gibran mengaku menambah masyarakat dan aparat hingga Pemerintahan Kota Solo semakin bersinergi.
Kontributor : Budi Kusumo
Baca Juga: Gercep Keluhan di Medsos, Ternyata Ini Misi Penting Gibran
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 Mobil Sedan Bekas di Bawah 30 Juta Mudah Dirawat, Performa Juara!
- 5 Rekomendasi Sepatu Jalan Kaki dengan Sol Karet Anti Slip Terbaik, Cocok untuk Lansia
- Bupati Mempawah Lantik 25 Pejabat, Berikut Nama-namanya
- 4 Rekomendasi HP Murah Layar AMOLED dengan Baterai Jumbo Terbaik Januari 2025
- Stargazer vs Xpander: 10 Fakta Penentu MPV 7 Seater Paling Layak Dibeli
Pilihan
Terkini
-
Dualisme Raja Jadi Biang Kerok, Pemkot Masih Tahan Dana Hibah 2026 untuk Keraton Solo
-
Adu Mekanik Xpander Cross atau Toyota Rush, Siapa Lebih Mantap?
-
Drama Sidang Ijazah Jokowi: Bukti Asli Masih Misteri, Saksi Kunci Disiapkan!
-
7 Fakta Kasus Flare yang Membuat Laga Persis Solo Chaos, Dinyalakan di Hadapan Jokowi?
-
3 Mobil Bekas Cina: Mewah di Harga LCGC, Investasi Fitur Bukan Nilai Jual Kembali!