SuaraSurakarta.id - Ian Saputra (31) warga Desa Tanjung Lalang, Kecamatan Payaraman, Kabupaten Ogan Ilir, Sumatra Selatan (Sumsel), jadi korban pembunuhan.
Namun, kasus itu ternyata menguak cerita baru. Sosok yang dipanggil putra itu diketahui sempat kepergok selingkuh sebelum tewas diduga diharjar massa.
Iroisnya, korban diketahui selingkuh dengan adik istrinya yakni IW yang tak lain adalah iparnya berinisial PU yang masih berusia 20 tahun.
Dilansir Terkini.id--jaringan Suara.com, meski ia sudah memiliki istri dan seorang anak, korban bermain serong dengan perempuan lain. Bahkan, selingkuhan pria 30 tahun tersebut adalah istri orang lain sehingga berujung perceraian.
Perselingkuhan Putra dengan sang adik ipar terbongkar sejak Maret 2021. Hal itu disebabkan lantaran Putra masih numpang tinggal di rumah mertuanya atau orang tua istrinya.
Putra dilaporkan pernah kepergok selingkuh dengan adik ipar di dalam kamar oleh sang istri, AW.
“Perasaan saya hancur, karena suami saya berselingkuh dengan adik saya sendiri,” curhat AW kepada wartawan di Mapolsek Tanjung Batu, Sabtu (10/4/2021).
Sempat Menghilang
Korban dikethau sempat menghilang selama sepekan. Namun, tak lama kemudian muncul kembali dan dicurigai hendak membawa kabur PU.
Baca Juga: Sosok Calvino Samudra, Pengusaha yang Disebut Selingkuhan Desiree Tarigan
Kelakuan Putra yang bejat karena doyan selingkuh itu rupanya membuat dirinya jadi musuh bersama. Puncaknya, warga menghabisi Putra karena dicurigai hendak membawa kabur adik iparnya, PU, dengan mengendarai sepeda motor.
Putra ditemukan tewas bersimbah darah di kebun tebu di Desa Seri Kembang, Kabupaten Ogan Ilir, 9 April 2021 sekitar pukul 18.00 WIB.
Sakit hati ditigakan oleh Putra, AW pun dengan tegas menolak jenazah suaminya itu.
“Terserah itu mayatnya mau dibawa ke mana,” ujar AW dengan nada kesal.
Kades Tanjung Lalang, Juma’adin mengatakan warga juga menolak jenazah putra. Juma’adin mengatakan korban pernah berselingkuh dengan istri orang hingga menyebabkan penceraian.
“Kami warga Desa Tanjung Lalang menolak jenazah Putra dimakamkan di desa kami,” tegas Juma’adin.
Berita Terkait
Terpopuler
- Breaking News! PSSI Resmi Umumkan Pelatih Timnas Indonesia
- 8 City Car yang Kuat Nanjak dan Tak Manja Dibawa Perjalanan Jauh
- 5 Rekomendasi Cushion Mengandung Skincare Anti-Aging Untuk Usia 40 Ke Atas
- Djarum Buka Suara soal Pencekalan Victor Hartono dalam Kasus Dugaan Korupsi Tax Amnesty
- 5 Smartwatch Terbaik untuk Olahraga dan Pantau Detak Jantung, Harga Mulai Rp300 Ribuan
Pilihan
-
Timnas Indonesia: U-17 Dilatih Timur Kapadze, Nova Arianto Tukangi U-20, Bojan Hodak Pegang Senior?
-
Harga Minyak Dunia Melemah, di Tengah Upaya Trump Tekan Ukraina Terima Damai dengan Rusia
-
Indonesia jadi Raja Sasaran Penipuan Lowongan Kerja di Asia Pasifik
-
Kisah Kematian Dosen Untag yang Penuh Misteri: Hubungan Gelap dengan Polisi Jadi Sorotan
-
Kisi-Kisi Pelatih Timnas Indonesia Akhirnya Dibocorkan Sumardji
Terkini
-
Blak-blakan Soal Bebadan Baru Keraton Solo, PB XIV Purboyo: Tiap Generasi Punya Waktunya
-
Misteri SK Ketua PDIP Jateng: FX Rudy Definitif Gantikan Bambang Pacul? Teguh Prakosa Buka Suara
-
Warga Solo Merapat! 4 Link DANA Kaget Jumat Berkah, Berpeluang Cuan Rp199 Ribu!
-
Apa Itu Lembaga Hukum Raja? Fondasi Baru PB XIV Jaga Stabilitas Keraton Solo
-
Putri Tertua PB XIII Tegaskan Bebadan Baru Tetap Tunduk Atas Dawuh PB XIV, Ini Tugas dan Fungsinya