SuaraSurakarta.id - Kecelakaan yang menimpa sebuah truk mendadak viral lantaran muatan truk itu diambil warga yang berada di sekitar lokasi.
Truk bermuatan lele itu menumpahkan muatannya ke jalan hingga membuat warga berduyun-duyun menangkap makhluk licin menggeliat tersebut.
Aksi itu terekam kamera dan viral di sosial media.
Dalam video yang diunggah oleh akun Instagram @ndorobeii pada Rabu (17/2/2021) tampak sejumlah warga sedang sibuk mengerumuni muatan lele yang tumpah di samping truk yang baru saja mengalami kecelakaan.
Baca Juga: Anies Bakal Gusur Warga di Daerah Rawan Banjir, Dipindah ke Rusun
Dari keterangan yang ditulis dalam unggahan itu disebutkan bahwa kejadian itu berlokasi di kawasan Alam Sutera, Serpong.
"Ribuan lele berantakan di jalan, masyarakat mengambilnya!!! Masyarakat di sekitar Jalan Raya Serpong tepatnya dekat dari Grand Alam Sutera, Serpong. Selasa malam (16/02 )," tulis akun tersebut.
Dalam video tersebut, salah seorang warga yang merekam berusaha menjelaskan detail kejadian. Ia menyebut para warga yang berkerumun sedang panen lele.
"Saat ini Selasa (16/2/2021) di kawasan Jalan Raya Serpong, sekarang ini panen lele," ujarnya.
"Masyarakat panen lele di pinggir jalan, kita lihat panen lelenya begitu banyak, masyarakat semua mengambil.
Baca Juga: Truk Pengangkut Terguling di Jalan, Warga Sekitar Berebut Panen Lele
Ia juga menjelaskan bahwa di dekat lokasi kejadian terdapat warung pecel lele, sehingga penjual bisa langsung menggoreng lele-lele tersebut.
"Yang lebih lucu lagi, di kejauhan itu tampak buka pecel lele, jadi tukang pecel lele tinggal goreng, karena ini banyak sekali ada ribuan lele hidup yang saat ini ada di kawasan Jalan Raya Serpong," ucap pria yang merekam video.
Melihat aksi warga memunguti lele, para warganet lantas menuliskan beragam komentar. Sebagian besar dari mereka menyayangkan tindakan tersebut karena lele-lele tersebut bukan hak mereka.
"Apakah berkah untuk makan keluarga kalian? Hasil mencuri dari orang yang terkena musibah," tulis warganet dengan akun @abdul_a***.
"Masih adakah orang baik di negri ini? sudah jatuh terimpa tangga... kasihan," tulis warganet lain dengan akun @andri_prasety***.
"Ya gimana ya kalo ga diambil mati sia-sia, kalo diambil kasian sopir sama yang punya, semoga diberi rezeki yang berlimpah," tulis warganet lain dengan akun @hafidnu****.
Dalam keterangan video tersebut dijelaskan bahwa ribuan ikan lele itu tercecer di jalan karena truk yang mengangkut terguling. Warga yang kebetulan sedang melintas di jalan tersebut lantas berinisiatif untuk memunguti ikan lele.
Video selengkapnya dapat dilihat di sini.
Berita Terkait
-
Danpuspom TNI Pastikan Bakal Ada Tersangka Kasus Penyerangan di Deli Serdang
-
Mengecam! Jazuli PKS Siap Cecar Panglima TNI soal Aksi Brutal Prajurit Serbu Kampung Warga di Deli Serdang
-
Gak Pakai Duit Negara, Ini Dia Jembatan IJo yang Dibangun dari Hasil Patungan Warga
-
Komisi I DPR akan Dalami Kasus Prajurit TNI Serang Warga di Deli Serdang Saat Rapat Bareng Panglima
-
Syarat Memelihara Hewan di Pemukiman Padat Penduduk
Terpopuler
- Harta Kekayaan Roy Suryo yang Dituduh sebagai Pemilik Akun Fufufafa
- TikToker Intan Srinita Minta Maaf Usai Sebut Roy Suryo Pemilik Fufufafa, Netizen: Tetap Proses Hukum!
- Beda Respons Ariel NOAH dan Raffi Ahmad Kunjungi Patung Yesus Sibea-bea
- Reaksi Tajam Lex Wu usai Ivan Sugianto Nangis Minta Maaf Gegara Paksa Siswa SMA Menggonggong
- Innalillahi, Elkan Baggott Bawa Kabar Buruk Lagi H-1 Timnas Indonesia vs Jepang
Pilihan
-
Penyerangan Brutal di Muara Komam: Dua Korban Dibacok, Satu Tewas di Tempat
-
Kata Irfan Setiaputra Usai Dicopot Erick Thohir dari Dirut Garuda Indonesia
-
5 Rekomendasi HP Rp 6 Jutaan Spek Gahar, Terbaik November 2024
-
Lion Air Bikin Aturan Baru Mulai 1 Desember: Bawa Kardus Besar, Siap-Siap Rogoh Kocek Lebih Dalam!
-
Emiten Leasing Boy Thohir PHK Ribuan Pekerja dan Tutup Kantor
Terkini
-
Selamatkan PT Sritex Sukoharjo, Komisi VII DPR RI Sepakat Bakal Revisi UU Kepailitan
-
Bahan Baku PT Sritex Menipis, Jumlah Karyawan yang Dirumahkan Bakal Bertambah
-
Kesetiaan Cinta Ahmad Luthfi dan Pesan Amanah dari Mendiang Sang Istri
-
Tas Mewah Kaesang Pangarep Dipertanyakan, LP3HI dan MAKI Gugat Bea Cukai Solo
-
Rokok Polos Ancam Ribuan Pekerja! Petani, Buruh dan Akademisi Bersuara