Scroll untuk membaca artikel
Farah Nabilla | Aprilo Ade Wismoyo
Rabu, 17 Februari 2021 | 19:05 WIB
Warga berebut ikan lele (Instagram)

"Yang lebih lucu lagi, di kejauhan itu tampak buka pecel lele, jadi tukang pecel lele tinggal goreng, karena ini banyak sekali ada ribuan lele hidup yang saat ini ada di kawasan Jalan Raya Serpong," ucap pria yang merekam video.

Melihat aksi warga memunguti lele, para warganet lantas menuliskan beragam komentar. Sebagian besar dari mereka menyayangkan tindakan tersebut karena lele-lele tersebut bukan hak mereka.

"Apakah berkah untuk makan keluarga kalian? Hasil mencuri dari orang yang terkena musibah," tulis warganet dengan akun @abdul_a***.

"Masih adakah orang baik di negri ini? sudah jatuh terimpa tangga... kasihan," tulis warganet lain dengan akun @andri_prasety***.

Baca Juga: Anies Bakal Gusur Warga di Daerah Rawan Banjir, Dipindah ke Rusun

"Ya gimana ya kalo ga diambil mati sia-sia, kalo diambil kasian sopir sama yang punya, semoga diberi rezeki yang berlimpah," tulis warganet lain dengan akun @hafidnu****.

Dalam keterangan video tersebut dijelaskan bahwa ribuan ikan lele itu tercecer di jalan karena truk yang mengangkut terguling. Warga yang kebetulan sedang melintas di jalan tersebut lantas berinisiatif untuk memunguti ikan lele.

Video selengkapnya dapat dilihat di sini.

Load More