SuaraSurakarta.id - Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai Demokrat se-Soloraya menegaskan satu suara dan tetap tegak lurus kepada partai dan memberikan dukungan kepada Ketua Umum Agus Harimurti Yudhoyono (AHY).
Hal itu ditegaskan dalam jumpa pers kepada awak media di Solo Kopo, Colomadu, Kabupaten Karanganyar, Kamis (4/2/2021), berkaitan dengan rumor kudeta partai berlambang mercy tersebut.
Dilansir AyoJakarta.com--jaringan Suara.com, pernyataan sikap tersebut dihadiri Ketua DPC Partai Demokrat Kota Surakarta Supriyanto, Ketua DPC Sragen Budiono Rahmadi, Ketua DPC Karanganyar Haryadi, Ketua DPC Sukoharjo Sugeng Purwoko, Ketua DPC Wonogiri Tinggeng, Ketua DPC Klaten One Krisnata, dan Ketua DPC Boyolali Dwi Purwanto.
Tiga poin pernyataan sikap tersebut dibacakan langsung Supriyadi untuk tetap setia mendukung dan tunduk pada Partai Demokrat serta Ketua Umum AHY.
Supriyadi menjelaskan, poin pertama menyatakan sikap untuk setia dan tunduk patuh kepada Partai Demokrat dan kepemimpinan Ketum Agus Harimurti Yudhoyono dan Ketua MTP Susilo Bambang Yudhoyono, hasil Kongres V Partai Demokrat tanggal 15 Maret 2020, yang dilakukan secara demokratis, dan telah disahkan oleh Kementerian Hukum dan HAM melalui SK No. M.HH-09.AH.11.01 tanggal 18 Mei 2020 tentang Pengesahan Perubahan AD/ART Partai Demokrat dan M.HH-15.AH. 11.01 tanggal 27 Juli 2020 tentang Pengesahan Perubahan Susunan Kepengurusan DPP Partai Demokrat Masa Bakti 2020-2025.
“Kedua, bertekad untuk melawan seluruh upaya pengkhianatan dan makar, serta gerakan inkonstitusional lainnya yang bertentangan dengan AD/ART dan kode etik Partai Demokrat,” tegasnya.
Lalu ketiga bertekad untuk bersatu dan solid di bawah kepemimpinan Ketum AHY guna membangun kebesaran Partai Demokrat untuk memperjuangkan harapan rakyat dan memenangkan Pemilu mendatang.
Supriyanto yang mewakili rekan-rekannya menambahkan, persoalan isu kudeta oleh orang tak bertanggungjawab dari internal partai maupun eksternal partai menjadi pembahasan penting di internal partai.
“Ini perlu kami tegaskan pernyataan sikap ini agar tidak terjadi adu domba untuk dipecah belah oleh pihak eksternal maupun internal partai. Kami solid dan setia,” imbuhnya.
Baca Juga: Jokowi Sudah Terima Surat AHY dan Tidak akan Membalasnya
Partai Demokrat Solo Raya bertekad untuk melawan kudeta ataupun upaya kudeta dari pihak mana pun, utamanya rong-rongan eksternal.
Berita Terkait
Terpopuler
- Erick Thohir Umumkan Calon Pelatih Baru Timnas Indonesia
- 4 Daftar Mobil Kecil Toyota Bekas Dikenal Ekonomis dan Bandel buat Harian
- 5 Lipstik Transferproof untuk Kondangan, Tidak Luntur Dipakai Makan dan Minum
- 5 Rekomendasi Sepatu Running Selevel Adidas Adizero Versi Lokal, Lentur dan Kuat Tahan Beban
- 5 Rekomendasi Bedak Tabur untuk Usia 50-an, Bikin Kulit Halus dan Segar
Pilihan
-
Hasil Drawing Play Off Piala Dunia 2026: Timnas Italia Ditantang Irlandia Utara!
-
Pengungsi Gunung Semeru "Dihantui" Gangguan Kesehatan, Stok Obat Menipis!
-
Menkeu Purbaya Lagi Gacor, Tapi APBN Tekor
-
realme C85 Series Pecahkan Rekor Dunia Berkat Teknologi IP69 Pro: 280 Orang Tenggelamkan Ponsel
-
5 Rekomendasi HP Murah Rp 1 Jutaan RAM 8 GB Terbaik November 2025, Cocok Buat PUBG Mobile
Terkini
-
Era Baru Keraton Solo: PB XIV Purboyo Reshuffle Kabinet, Siapa Saja Tokoh Pentingnya?
-
Link Saldo DANA Kaget Spesial Warga Solo! Klaim Rp149 Ribu dari 4 Link Kejutan Tengah Minggu!
-
5 Kuliner Lezat Keraton Solo yang Hampir Punah, Di Balik Hangatnya Aroma Dapur Para Raja
-
7 Fakta Watu Gilang yang Menjadi Penentu Legitimasi Raja Keraton Surakarta
-
7 Makna Gelar Panembahan dalam Sejarah Keraton Kasunanan Surakarta