SuaraSurakarta.id - Hidup, mati, dan jodoh seseorang sudah diatur Tuhan YME. Berbagai rencana kadang sudah diimpikan harus kandas di tengah jalan.
Termasuk dalam hal percintaan. Sudah bukan cerita baru, kisah percintaan yang terjalin lama, bahkan bertahun-tahun namun kandas di pelaminan.
Kisah itu juga dibaikan akun Instagram @energisolo, Rabu (3/2/2021) yang mengunggah video singkat pesta pernikahan. Namun yang membuat trenyuh sekaligus haru, muncul seorang prajurit TNI berseragam lengkap.
Diketahui, anggota TNI itu merupakan mantan kekasih yang saat itu sedang di duduk di pelaminan. Sang prajurit lantas memeluk dan bersimpuh dan bersujud di kaki mantan calon mertuanya.
Suasana haru seketika nampak dalam acara sakral tersebut. Terlebih pengantin putri terlihat tak bisa menahan air mata.
"Lama pacaran gak menjamin ke pelaminan. Sabar ya mas," tulisan yang dibubuhi dalam video itu.
"Sabar lur..suatu saat nnti psti akan dpt yg terbaik untukmu," tulis caption video tersebut yang diunggah @energisolo.
Sontak saja, video itu langsung mendapat tanggapan beragam dari warganet. Sebagian besar memberikan dukungan moril kepada prajurit TNI tersebut.
"Semangat komandan, medan cintamu mungkin kandas tapi semangatmu tidak akan ada kesempatan di lain hari," tulis @rizal.solmon
Baca Juga: Potret Nenek Jual Bensin Eceran, Budiman Sudjatmiko Terenyuh: Cukup, Mbah
"Mas tentara we ditinggal rabi,, kerasss," tulis @Bihhh,,.
"Berjuang demi negara, Tp harus merelakan asmara yang telah dibina waktu SMA," timpal @mn_asyari.
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
-
Klaim "Anti Banjir" PIK2 Jebol, Saham PANI Milik Aguan Langsung Anjlok Hampir 6 Persen
-
Profil Beckham Putra, King Etam Perobek Gawang Persija di Stadion GBLA
-
4 HP Snapdragon RAM 8 GB Paling Murah untuk Gaming, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terancam Tembus Rp17.000
Terkini
-
Tak Lagi Menjabat Petugas Partai, FX Rudyatmo Pilih Kembali Jadi Tukang Las
-
Tak akan Pindah Partai! FX Rudy Tegaskan Siap Berjuang Menangkan PDIP di 2029
-
Link Saldo DANA Kaget Hari Ini: Klaim Rp149 Ribu dari 4 Link Spesial!
-
7 Fakta Kasus Sapi Diracun di Nganjuk, Pelaku Incar Harga Murah dengan Modus Keji
-
Perjuangan Ibu Balita Pengidap Penyakit Langka di Karanganyar, Bertahan Hidup dari Live TikTok