SuaraSurakarta.id - Hujan deras disertai angin kencang yang melanda sebagian Kota Solo, Rabu (27/1/2021) menyebabkan sejumlah pohon tumbang.
Bahkan di pohon berukuran besar ambruk dan menimpa dua mobil di Jalan Perintis Kemerdekaan atau sekitar Pasar Kabangan, Laweyan, Rabu (27/1/2021) sekitar pukul 14.30 WIB hingga rusak berat.
Dilansir dari Solopos.com-jaringan Suara.com, Informasi yang diperoleh Solopos.com, mobil Toyota Avanza terparkir di pinggir jalan ketika tiba-tiba pohon di dekatnya ambruk.
Sedangkan mobil Suzuki Carry sedang melintas ketika pohon tumbang hingga rusak di bagian depan.
Baca Juga: Ingin Pinjam Saddil, Sabah FA Masih Terganjal Syarat Bhayangkara Solo FC
Beruntung, tidak ada korban jiwa atau luka dalam peristiwa yang terjadi saat hujan lebat disertai angin kencang itu.
Namun satu mobil Suzuki Carry B 1976 DU mengalami kerusakan ringan sedangkan satu Toyota Avanza warga hitam berpelat nomor B 1134 CMR rusak cukup parah.
Sopir mobil Toyota Avanza, Marwanto, yang sendirian di dalam mobil berhasil menyelamatkan. Ia langsung keluar ketika batang pohon filisium itu menimpa bagian kiri mobilnya.
Kaca depan sebelah kiri mobil tersebut rusak parah. Penyebab pohon itu tumbang selain angin kencang diduga karena akar tak mampu menahan beban batang pohon.
"Tadi, hujannya deres banget. Tiba-tiba pohonnya roboh dan menimpa mobil," ungkap Marwanto kepada awak media.
Baca Juga: Bhayangkara Solo FC Konfirmasi Sabah FA Ingin Pinjam Saddil Ramdani
Kapolsek Laweyan melalui Kanit Sabhara Polsek Laweyan, Iptu Sunarto mengatakan, usai menerima laporan pihaknya meluncur ke TKP untuk melakukan pemgecekan. Setelah itu, pihaknya berkoordinasi dengan dinas terkait untuk mengevakuasi pohon yang roboh.
"Langsung dievakuasi, dinas terkait supaya tidak mengganggu jalannya arus lalu lintas," kata Sunarto.
Terkait peristiwa itu, pihaknya mengimbau kepada masyarakat untuk waspada saat hujan deras tiba.
"Beruntung tidak ada korban dalam insiden tersebut," katanya.
Kepala Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Solo, Gatot Sutanto, saat dihubungi Solopos.com melalui pesan Whatsapp (WA) mengonfirmasi kejadian pohon tumbang tersebut.
Menurutnya, tim DLH pun sudah berada di lokasi untuk menyingkirkan pohon yang roboh melintang jalan. Sebab keberadaan pohon di badan jalan menggangu arus lalu lintas.
Berita Terkait
-
Intip Menu Warung Makan Nunung di Solo: Bisnis yang Dibantu Raffi Ahmad
-
Hasil BRI Liga 1: Arema Sikat MU dalam Drama 6 Gol, Malut Hancurkan Persis Solo 3-0
-
Silsilah Darah Solo Thom Haye, Pantas Jersey Dipakai Jokowi
-
Timnas Indonesia Vs Arab Saudi: Suporter Rela Berbasah-basahan Demi Dukung Garuda
-
Kaesang Bongkar Alasan Gusti Bhre Mundur dari Pilkada Solo: Bukan Karena Mulyono
Tag
Terpopuler
- Dicoret Shin Tae-yong 2 Kali dari Timnas Indonesia, Eliano Reijnders: Sebenarnya Saya...
- Momen Suporter Arab Saudi Heran Lihat Fans Timnas Indonesia Salat di SUGBK
- Elkan Baggott: Hanya Ada Satu Keputusan yang Akan Terjadi
- Elkan Baggott: Pesan Saya Bersabarlah Kalau Timnas Indonesia Mau....
- Kekayaan AM Hendropriyono Mertua Andika Perkasa, Hartanya Diwariskan ke Menantu
Pilihan
-
Dua Juara Liga Champions Plus 5 Klub Eropa Berlomba Rekrut Mees Hilgers
-
5 Rekomendasi HP Infinix Sejutaan dengan Baterai 5.000 mAh dan Memori 128 GB Terbaik November 2024
-
Kenapa KoinWorks Bisa Berikan Pinjaman Kepada Satu Orang dengan 279 KTP Palsu?
-
Tol Akses IKN Difungsionalkan Mei 2025, Belum Dikenakan Tarif
-
PHK Meledak, Klaim BPJS Ketenagakerjaan Tembus Rp 289 Miliar
Terkini
-
Cerita Bahlil Lahadalia Kesengsem dengan Kuliner Soto Fatimah: Rasa Khasnya Paten
-
Kampanye di Sragen, Bahlil Lahadalia Sebut Ahmad Luthfi Punya Jaringan Pusat
-
Tok! Terdakwa Pembunuhan Bos Kerajinan Tembaga Boyolali Divonis Seumur Hidup
-
Blusukan Bareng Respati-Astrid di Proyek Rel Layang Joglo, Jokowi Titip Pesan Ini
-
Jokowi Tanggapi Putusan Bawaslu Soal Prabowo Dukung Ahmad Luthfi-Taj Yasin