SuaraSurakarta.id - Kapolresta Surakarta Kombes Pol Ade Safri Simanjuntak akhirnya ikut disuntik vaksn bersama perwakilan pejabat lainnya di RSUD Bung Karno, Kamis (14/1/2021).
Ade menggantikan Sekretaris Daerah (Sekda), Ahyani yang batal disuntuk karena mengalami tensi tinggi saat dites kesehatan.
Jadi orang pertama di Kota Bengawan yang disuntik vaksin Sinovac, Ade Safri terlihat cukup tenang saat proses penyuntikan.
Bahkan saat diabadikan awak media, perwira polisi berpangkat melati tiga itu memberikan finger heart atau simbol cinta dengan jarinya sembari memberikan senyuman.
Seperti diketahui, finger heart merupakan gestur ditunjukkan dengan menyilangkan ibu jari dan telunjuk hingga membentuk simbol hati.
Gestur tersebut awalnya berasal dari Korea Selatan yang dianggap mewakili ungkapan cinta, terimakasih, hingga penghargaan.
"Tidak terasa dan kondisi saya saat ini, sangat sehat dan sangat bugar. Alhamdulillah semua lancar," ungkap Ade Safri.
Setelah ini, dia merasa percaya diri dan siap menjadi garda terdepan untuk penanganan serta penjagaan COVID 19. Dengan pengalamannya ini, diharapkan kepada masyarakat di Kota Solo supaya tidak ada keraguan.
Dengan demikian, vaksinasi ini melindung semua untuk kembali beraktivitas normal dan pemulihan ekonomi nasional terekselarasi degan baik. Pastinya, masyarakat sehat.
Baca Juga: Hari Pertama, Wawali Kota Jogja Klaim PTKM Berjalan Efektif dan Kondusif
Seperti diktehaui, sebanyak 10.609 vaksin Sinovac tiba di Kota Bengawan, Selasa (12/1/2021) petang. Vaksin tersebut dibawa oleh mobil box dari Kota Semarang menggunakan jalur darat via tol. Vaksin tersebut tiba di UPT Instalasi Farmasi Dinas Kesehatan Kota (DKK) di Kelurahan Bumi, Kecamatan Laweyan, sekitar pukul 18.30 WIB.
Sepuluh ribu vaksin itu diletakkan dalam kotak pendingin. Selain itu, pengawalan ketat juga dolakukan aparat gabungan baik dari kepolisian, TNI, dan Satpol PP.
Tag
Berita Terkait
Terpopuler
- 6 Ramalan Shio Paling Beruntung di Akhir Pekan 4-5 Oktober 2025
- DANA Kaget Jumat Berkah: Klaim Saldo Gratis Langsung Cair Rp 255 Ribu
- Fakta-Fakta Korupsi Bupati HSS Kalsel, Diduga Minta Dana Proyek Puluhan Miliar
- 20 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 4 Oktober 2025, Klaim Ballon d'Or dan 16.000 Gems
- 18 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 3 Oktober: Klaim Ballon d'Or 112 dan Gems
Pilihan
-
Formasi Bocor! Begini Susunan Pemain Arab Saudi Lawan Timnas Indonesia
-
Getol Jualan Genteng Plastik, Pria Ini Masuk 10 Besar Orang Terkaya RI
-
BREAKING NEWS! Maverick Vinales Mundur dari MotoGP Indonesia, Ini Penyebabnya
-
Harga Emas Terus Meroket, Kini 50 Gram Dihargai Rp109 Juta
-
Bursa Saham 'Pestapora" di Awal Oktober: IHSG Naik, Transaksi Pecahkan Rekor
Terkini
-
PNM Hadirkan Ruang Tumbuh dan Silaturahmi UMKM di PFL 2025
-
Tim Sparta Samapta Polresta Solo Amankan Pelaku Pengrusakan Rumah Warga di Pajang
-
10 Wisata Gratis di Solo yang Buka 24 Jam, Seru Buat Liburan Hemat
-
Roy Suryo Akui Bakal Road Show Buku 'Jokowi's White Paper' di 100 Kota di Indonesia
-
Sambangi Solo, Roy Suryo dan Dokter Tifa Kompak: Ijazah Jokowi 99,9 Persen Palsu!