SuaraSurakarta.id - Sama seperti semua orang di dunia, tahun 2020 juga menjadi tahun yang cukup sulit bagi keluarga Kerajaan Inggris.
Banyak orang tentu bertanya-tanya, bagaimana tahun 2021 bagi para bangsawan Inggris tersebut.
Dilansir Hello Magazine, seorang astrolog kerajaan memprediksi bahwa tahun ini adalah era baru bagi mereka. Nah, berikut adalah prediksi apa yang akan dihadapi oleh masing-masing keluarga kerajaan, di tahun yang baru.
Ratu Elizabeth II
Ulang tahun ke 95 tahun pada April mendatang akan menjadi tonggak sejarah yang sangat besar. Ini terlihat dari Jupiter yang merasa gembira membuat perayaan, terbang melewati Mars dan bintangnya sendiri. Saturnus juga menentang bulannya, menandakan bahwa akan terjadi hal besar dalam pemerintahan Ratu Elizabeth II dan penyelesaian yang bisa berarti dia akan menyerahkan beberapa tanggung jawab kepada bangsawan yang lebih muda.
Pangeran Charles
Raja masa depan yang sedang menunggu waktu untuk naik takhta ini akan mulai menunjukkan taringnya untuk peran publik di awal tahun. Namun kegelisahan dan ketidak pastian tahun 2020 terus berlanjut karena Neptunus, planet kekacauan, dapat membuatnya salah langkah dalam menjalani rencana terbaiknya. Dia jadi sulit mengarahkan hal-hal seperti yang dia inginkan, terutama mengenai masalah dengan putranya.
The Duchess of Cornwall
Camilla sadar bahwa terlepas dari Covid-19, peran publiknya akan menjadi semakin menuntut. Dia harus menjadi pusat perhatian padahal dia lebih memilih untuk menjaga privasi. Perjuangan ini berlanjut dari tahun lalu, dengan beberapa peristiwa yang akan memaksanya melakukan hal tersebut. Tempatnya di The Firm didefinisikan ulang dengan tugas tambahan.
Pangeran William
Meskipun William adalah seorang Duke, dia tidak terbebas dari pengalaman krisis astrologi yang merupakan bagian dari kondisi manusia. Dia akan mengevaluasi kembali peran dan nilai-nilainya dalam hidup, menghilangkan apa yang tidak lagi relevan. William akan menunjukkan hasratnya, menyerang publik.
The Duchess of Cambridge
Tahun 2021 tampaknya akan menjadi salah satu tahun Kate Middleton yang paling menuntut karena Venus dan Merkurius berada di mata badai langit yang sempurna. Hal ini kemungkinan besar akan menghasilkan perubahan radikal pada pola hidupnya, yang membutuhkan penataan ulang mengenai cara dia bekerja. Hubungan dekat yang juga membutuhkan masukan tambahan.
Pangeran Harry
Harry sedang melayang di dunianya yang baru. Terputus dari protokol kaku kehidupan sebelumnya. Meskipun itu memberinya ruang, dia cenderung merasa kecewa pada waktu, karena dia sulit mendefinisikan tentang identitasnya dengan jelas. Dia sedang melalui periode drifting tahun ini karena kegembiraan yang ia rasakan, melepaskan batasan lama yang mulai memudar.
Baca Juga: Seru, Keluarga Kerajaan Inggris Punya Tradisi Tukar Kado 'Murah' Saat Natal
The Duchess of Sussex
Meghan Markle di tahun 2021 melanjutkan upayanya untuk membangun peran besar di dunia. Dia akan menjalin kemitraan dengan organisasi yang memberinya platform yang kuat, namun ada komplikasi yang mulai memengaruhi ke dalam hubungannya dengan Harry. Mulai Mei dan seterusnya, bakatnya akan mengejutkan kita semua.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Mobil Toyota Bekas yang Mesinnya Bandel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- Pajak Rp500 Ribuan, Tinggal Segini Harga Wuling Binguo Bekas
- 9 Sepatu Adidas yang Diskon di Foot Locker, Harga Turun Hingga 60 Persen
- 10 Promo Sepatu Nike, Adidas, New Balance, Puma, dan Asics di Foot Locker: Diskon hingga 65 Persen
- 5 Rekomendasi Sepatu Lari Kanky Murah tapi Berkualitas untuk Easy Run dan Aktivitas Harian
Pilihan
-
Petani Tembakau dan Rokok Lintingan: Siasat Bertahan di Tengah Macetnya Serapan Pabrik
-
Bos Bursa Mau Diganti, Purbaya: Tangkap Pelaku Goreng Saham, Nanti Saya Kasih Insentif!
-
Omon-omon Purbaya di BEI: IHSG Sentuh 10.000 Tahun Ini Bukan Mustahil!
-
Wajah Suram Kripto Awal 2026: Bitcoin Terjebak di Bawah $100.000 Akibat Aksi Jual Masif
-
Tahun Baru, Tarif Baru: Tol Bandara Soekarno-Hatta Naik Mulai 5 Januari 2026
Terkini
-
Alasan PB XIV Hangabehi Salat Jumat di Masjid Tertua di Solo, Berawal Dari Mimpi
-
Charoen Pokphand Indonesia Imbau Konsumen Tak Tergiur Penawaran dan Transaksi Medsos
-
Sinergi Puspo Wardoyo dan Kepala Sekolah: Mewujudkan Generasi Emas Lewat Sepiring Makanan Bergizi
-
Bukan Pesta Kembang Api, Momen Unik Kaliepepe Land Berbagi 20 Ribu Paket MBG di Malam Tahun Baru
-
SISTA Berikan Donasi untuk Korban Bencana Sumatera Utara dan Aceh Tamiang