SuaraSurakarta.id - Memanusiakan manusia dalam kehidupan sehari-hari merupakan bentuk saling menghargai satu sama lain.
Hal tersebut bsia dijadikan ladang amal untuk menanam kebaikan kepada siapa pun tanpa memandang perbedaan suku, agama, ras, dan golongan.
Sebuah video seorang polisi memberikan baju, menyuapi makan, hingga memandikan seorang laki-laki yang diduga memiliki gangguan kesehatan mental viral di media sosial (medsos).
Video itu diunggah akun Facebook Fach Rudin dalam Grup Info Cegatan Solo (ICS). "Memanusiakan manusia disaat yang lain belum bisa," tulis akun itu dalam judul keterangannya, Rabu (23/12/2020).
Baca Juga: Tersangka Tabrakan Maut Pasar Minggu Ngaku Kesal karena Dipukul Polisi
"Terlihat seorang polisi tanpa rasa jijik dan lainnya menyuapi seorang pemuda kurang sehat dipinggir jalan sedang berjalan telanjang dan tanpa alasan kaki disaat terik panas sekali. Karena lapar dan haus sehingga saat diberi makan dan minum terlihat diam saja dan sangat lahap sekali," tulisnya lagi.
Video berdurasi sekitar 3 menit itu memperlihatkan polisi mengendarai sepeda motor memepet seorang laki-laki kemudian menepi dan memberikannya baju dan membantu memakaikannya.
"Udah makan belum?" Tanya polisi tersebut.
"Belum," jawab laki-laki tersebut.
Kemudian, polisi tersebut langsung menyuapinya sembari memberikannya minum. Terlihat laki-laki itu diam saja dan seperti menikmati makanan yang disuapi oleh polisi.
Baca Juga: Warga yang Jadi Tersangka Kasus Polisi Tabrak Pemotor adalah Pegawai Bank
Setelah itu, dengan antusias polisi tersebut memandikan serta mengusap badan serta rambut laki-laki itu. Video itu viral di media sosial dan banyak warganet memuji aksi dari polisi tersebut.
Berita Terkait
-
Kasus Jurnalis Sulawesi Tewas di Jakbar, Polisi Temukan Bukti Obat
-
Kronologi Oknum Polisi Doxing Warga Denmark Keturunan Indonesia, Panen Hujatan Publik
-
Seorang Polisi Jadi Korban Begal di Cikarang, Honda Scoopy Miliknya Dibawa Kabur
-
Viral! Istri Polisi Joget di Zebra Cross, Suami Kena Skors
-
Perusahaan Travel Dipolisikan Kasus Penipuan Modus Kode Booking Palsu, Korban Rugi Miliaran Rupiah
Terpopuler
- Dedi Mulyadi Syok, Bapak 11 Anak dengan Hidup Pas-pasan Tolak KB: Kan Nggak Mesti Begitu
- Baru Sekali Bela Timnas Indonesia, Dean James Dibidik Jawara Liga Champions
- JakOne Mobile Bank DKI Diserang Hacker? Ini Kata Stafsus Gubernur Jakarta
- Terungkap, Ini Alasan Ruben Onsu Rayakan Idul Fitri dengan "Keluarga" yang Tak Dikenal
- Review Pabrik Gula: Upgrade KKN di Desa Penari yang Melebihi Ekspektasi
Pilihan
-
Jadwal Timnas Indonesia U-17 vs Yaman, Link Live Streaming dan Prediksi Susunan Pemain
-
Minuman Berkemasan Plastik Berukuran Kurang dari 1 Liter Dilarang Diproduksi di Bali
-
Nova Arianto: Ada 'Resep Rahasia' STY Saat Timnas Indonesia U-17 Hajar Korea Selatan
-
Duh! Nova Arianto Punya Ketakutan Sebelum Susun Taktik Timnas Indonesia U-17 Hadapi Yaman
-
Bukan Inter Milan, Dua Klub Italia Ini Terdepan Dapatkan Jay Idzes
Terkini
-
Guru Besar Teknik Industri UNS: Assistive Technology Layak Mendapat Perhatian Lebih
-
Kebersamaan Keluarga Keraton Solo Warnai Hajad Dalem Sungkeman Idul Fitri
-
Cerita Trio Eks Kapolresta Solo Lancarkan Arus Mudik-Balik 2025
-
Drama Pemudik di Sukoharjo: Perempuan Mengamuk Tolak Kembali ke Tangerang, Begini Kisahnya
-
Kecelakaan Beruntun di Karanganyar: Truk vs 2 Mobil dan Motor, Begini Kronologinya