Bahkan, dalam kesempatan itu pula, Gibran Rakabuming Raka tampak membagikan sebuah amplop untuk masing-masing anak tersebut.
Pemilik brand-brand lokal tersebut kemudian menyampaikan terima kasihnya kepada Gibran yang telah memborong produknya bersama anak-anak itu.
"Diborong sama Mas Gibran bersama adik-adik dari SD, TK, sampai SMP ya, Mas. Semoga adik-adik semua bahagia. Sehat selalu buat Mas Gibran. Kita doain yang baik-baik aja ya, terima kasih Mas Gibran," tuturnya.
Uniknya, alih-alih hanya menyoroti aksi Gibran tersebut, warganet justru salah fokus dengan anak-anak yang memanggil Gibran dengan sebutan ‘Mas’ dalam kegiatan tersebut. Mereka mengaku aneh dengan sebutan 'Mas' untuk seorang Wakil Presiden.
Baca Juga:Gibran Rakabuming Pesan 10 Ribu Kaos 'Petugas Party', Ini Kata Bos Aerostreet
"Baru ini manggil Wapres Mas," tulis @kris.
"Soalnya yg kemarin manggil Wapresnya Mbah," timpal @AutaDinda.
"Pada manggil Mas seneng banget kaya sama abangnya," ungkap @een.
"Bapaknya presiden dipanggil Pakde, sekarang anaknya Wapres dipanggil Mas," ujar @titinnurhayatin.
"Iya lo kek abang sendiri jadinya. Mana mas gibran masih pesona pria 20-an," timpal warganet yang lain.
Baca Juga:Idul Fitri 2024, Gibran Bakal Lebaran di Solo, Jokowi Pilih di Jakarta?
Kontributor : Dinnatul Lailiyah