Anies-Cak Imin Terkapar, Prabowo-Gibran Menang di TPS Dekat Kediaman Jokowi di Sumber

Di TPS 23 Sumber, paslon 01 meraih 26 suara, paslon 02 meraih 110 suara, sedangkan paslon 03 memperoleh 107.

Ronald Seger Prabowo
Rabu, 14 Februari 2024 | 19:13 WIB
Anies-Cak Imin Terkapar, Prabowo-Gibran Menang di TPS Dekat Kediaman Jokowi di Sumber
Proses penghitungan suara pemilu 2024 di TPS 21 Sumber dekat kediaman Presiden Jokowi. [Suara.com/Ari Welianto]

SuaraSurakarta.id - Pasangan calon (paslon) presiden dan wakil presiden nomor urut 02 Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka menang di TPS disekitar kediaman pribadi Presiden Jokowi di Kelurahan Sumber, Kecamatan Banjarsari, Kota Solo dalam perolehan Pilpres, Rabu (14/2/2024).

Di TPS 21 RT 02 RW 07 Kelurahan Sumber, Kecamatan Banjarsari, yang hanya berjarak 100 meter kediaman Gibran, paslon 02 menang dengan perolehan 145 suara. Paslon 03 memperoleh 74 suara, dan paslon 01 memperoleh 30 suara.

Jumlah tersebut diperoleh dari suara yang masuk 257 suara, sedangkan DPT sendiri 293 suara. Dari jumlah tersebut ada 8 suara tidak sah, dan absen 42 suara.

Sementara itu di TPS 23 Sumber, paslon 01 meraih 26 suara, paslon 02 meraih 110 suara, sedangkan paslon 03 memperoleh 107.

Baca Juga:Gibran dan Selvi Ananda Nyoblos di TPS Bertema Valentine, Ada Perlakuan Khusus?

Jumlah DPT TPS 23 ada 295 suara, surat suara sah ada 243 suara, suara tidak tidak sah 5 suara dan sisa surat suara 47 suara.

Ketua KPPS TPS 21 Sumber, Wisnu Triwiyanto mengatakan untuk DPT di sini ada 293 suara. Namun, dari jumlah DPT tersebut hanya 258 suara yang masuk, sedangkan sebanyak 42 suara warga tidak hadir.

Dari hasil perhitungan tersebut, paslon 02 menang dengan perolehan 145 suara. Paslon 03 memperoleh 74 suara, dan paslon 01 memperoleh 30 suara.

"Untuk DPT ada 293 suara, tapi hanya 258 suara yang masuk," ujar dia, Rabu (14/2/2024).

Menurutnya tadi sempat ada selisih, di mana tujuh DPT tidak membawa undangan hanya KTP saja. Tetapi, akhirnya penjumlahan surat suara sudah selesai dan hasilnya paslon Prabowo-Gibran unggul.

Baca Juga:Bareng Selvi Ananda, Gibran Bocorkan Jam Nyoblos ke TPS: Nggak Pagi-pagi Banget

"Tadi sempat ada selisih tujuh suara. Setelah dikroscek, ada warga yang hadir tapi undangan tidak ditumpuk, hanya bawa KTP," katanya.

Kontributor : Ari Welianto

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini