SuaraSurakarta.id - Hujan deras disertai angin kencang melanda wilayah Soloraya, Rabu (3/1/2024) siang.
Akibat sejumlah pohon di wilayah Soloraya tumbang hingga menutupi jalan. Bahkan di wilayah Kecamatan Kartasura, Kabupaten Sukoharjo sebuah mobil milik warga tertimpa pohon.
Informasi yang diterima, hujan deras disertai angin terjadi sekitar pukul 12.30 WIB. Sebuah pohon besar di Jalan Slamet Riyadi Kartasura tepatnya di depan Gereja Santa Maria tumbang.
Namun, secara bersamaan Honda Brio warna putih yang dikemudikan warga Karangtengah, Kecamatan Weru, Sukoharjo, Yusri Rohmad melintas dan tertimpa pohon roboh.
Baca Juga:Gelar Konsolidasi di Solo, Relawan Ganjar Pranowo-Mahfud MD Atur Strategi Kemenangan
"Saya perjalanan dari arah timur (Solo) mau ke Kartasura. Pas sampai depan Gereja Santa Maria secara tiba-tiba pohon tumbang dan menimpa mobil," ujarnya, Rabu (3/1/2024).
Yusti mengaku tidak apa-apa dan tidak mengalami luka-luka saat mobil tertimpa pohon.
"Alhamdulillah selamat, karena ada kabel PLN yang menghalangi ranting pohon," ungkap dia.
Arus lalu lintas di Jalan Slamet Riyadi Kartasura sempat dialihkan. Karena para relawan dan pihak terkait melakukan evakuasi pohon tumbang yang menutup jalam tersebut.
Jumlah pohon tumbang di Wilayah Sukoharjo masih terus dilakukan pendataan. Karena memang ada sejumlah pohon tumbang dibeberapa wilayah, ada juga yang menimpa bangunan.
Baca Juga:Dulu Rival Gibran di Solo, Tuntas Subagyo Kini Bidik Pilkada Sukoharjo
Data sementara, pohon tumbang ada di wilayah Kartasura, Pasar Combongan, Weru Polokarto dan Grogol. BPBD Sukoharjo bersama relawan masih melakukan evakuasi.
Kontributor : Ari Welianto