Meski Satu Kantor, Wakil Wali Kota Solo Akui Belum Bertemu Gibran Usai Diumumkan Sebagai Cawapres Prabowo

Teguh juga belum mengetahui soal informasi Gibran akan mundur sebagai wali kota Solo, Rabu (25/10/2023) besok.

Ronald Seger Prabowo
Senin, 23 Oktober 2023 | 15:43 WIB
Meski Satu Kantor, Wakil Wali Kota Solo Akui Belum Bertemu Gibran Usai Diumumkan Sebagai Cawapres Prabowo
Wakil Wali Kota Solo Teguh Prakosa. [Suara.com/Ari Welianto]

SuaraSurakarta.id - Wakil Wali Kota Solo Teguh Prakosa mengaku belum ada komunikasi dengan Gibran Rakabuming Raka usai diumumkan sebagai cawapres mendamping capres Prabowo Subianto.

"Iya belum. Semuanya belum," ujar Teguh saat ditemui, Senin (23/10/2023).

Teguh pun memilih menunggu komunikasi langsung dari Gibran seperti apa. Karena ini urusan beliau bukan dirinya.

"Itu bukan urusan kita, ini semua urusannya beliau. Kita menunggu saja," tandas Teguh.

Baca Juga:Politikus PDI Perjuangan Sebut Tidak Pernah Meninggalkan Jokowi: Dia yang Meninggalkan Kita dengan Luka dan Air Mata!

Teguh juga belum mengetahui soal informasi Gibran akan mundur sebagai wali kota Solo, Rabu (25/10/2023) besok.

"Saya dalam kapasitas ini, belum tahu. Saya kan baru dari Malang dan berangkat kerja hari ini, jadi belum ketemu siapa-siapa," ungkap dia.

Untuk tugas-tugasnya dari awal hingga Gibran yang akan maju sebagai cawapres sejauh ini masih sama. 

Terkait nanti akan cuti atau mengundurkan diri untuk berkampanye, Teguh juga tidak tahu.

"Saya belum tahu, coba tanyakan langsung ke beliau (Gibran) supaya tidak simpang siur. Karena posisi beliau masih wali kota, jadi jangan berandai-andai sampai ada pernyataan dari beliau yang hubungannya dengan posisi beliau sebagai wali kota," paparnya.

Baca Juga:Viral Meme Keringetan Pilih Prabowo vs Ganjar: Mau Dinasti Jokowi atau Dinasti PDIP?

Diakuinya tidak ada hari libur, karena setiap akhir pekan selalu mendapatkan disposisi dari wali kota untuk menghadiri kegiatan.

"Sama saja dari awal hingga sekarang. Saya tidak ada hari libur dari awal saya masuk di sini," katanya.

Meski tidak ada hari libur, Teguh tetap menjalankan itu sampai saat ini. "Itu tetap saya jalani sampai hari ini. Jadwalnya pun tidak tambah atau berkurang, kalau pas kosong ya kosong," jelas dia. 

Teguh juga belum tahu saat Gibran cuti nanti seperti apa atau diapakan. Kalau regulasinya itu sudah jelas, lewat kementerian dalam negeri lalu ke gubernur sebagai pejabat yang ditugaskan oleh presiden untuk membawahi bupati wali kota. 

Ketika ditanya apakah siap menggantikan posisi wali kota, Tegus menegaskan tidak ada kata siap dan tidak siap.

"Artinya itu dalam regulasinya kan sudah jelas, masak mau dicarikan wakil sing anyar kan tidak. Kedudukan wakil mestinya mewakili bila mana pimpinannya itu berhalangan," pungkasnya.

Kontributor : Ari Welianto

News

Terkini

Kapolresta berharap melalui momen Idul Fitri ini, Polresta Surakarta bersama rekan-rekan media terus dapat membangun dan memperkuat keharmonisan.

News | 19:15 WIB

Peninjauan ini untuk memastikan pelaksanaan program MBG berjalan dengan baik dan lancar usai libur selama bulan ramadhan dan lebaran.

News | 18:12 WIB

Polres Sukoharjo menetapkan tersangka kasus tabrakan yang melibatkan KA Batara Kresna dan mobil beberapa waktu lalu.

News | 17:32 WIB

Gugatan itu didaftarkan langsung di Pengadilan Negeri (PN) Kota Surakarta, Senin (14/4/2025) siang.

News | 17:10 WIB

Dua orang pelaku berinisial S alias Wulu (56) dan BAN (46), yang merupakan warga Klaten, berhasil diamankan dalam operasi tersebut.

News | 18:18 WIB

Polemik dugaan ijazah palsu mantan Presiden Jokowi kini memasuki babak baru.

News | 18:04 WIB

Irpan pun menemui Jokowi di kediaman pribadinya di Jalan Kutai Utara 1 Kelurahan Sumber, Kecamatan Banjarsari, Kota Solo, Jumat (11/4/2025) petang.

News | 21:07 WIB

Sejumlah sosok terdekat Presiden RI Prabowo Subianto diterpa isu miring seperti berinvestasi pada bisnis judi online (judol) yang berbasis di Kamboja.

News | 17:32 WIB

Pada kesempatan tersebut, Budi Gunadi mendoakan Jokowi dan Iriana sehat serta punya umur panjang.

News | 17:20 WIB

Jokowi pun menyambut baik langkah dari tim kuasa hukumnya tersebut terkait masalah ijazah palsu.

News | 14:42 WIB

Dirinya tidak mempermasalahkan adanya gugatan tersebut, mengingat negera Indonesia adalah negara hukum.

News | 14:36 WIB

Pertamina memecat kru mobil tangki terkait kasus bbm oplosan dengan air di SPBU Trucuk, Kabupaten Klaten, Jawa Tengah.

News | 17:50 WIB

Penyidik Satreskrim Polres Klaten berhasil mengungkap kasus BBM tercampur air di SPBU Kecamatan Trucuk yang viral di media sosial.

News | 17:43 WIB

Jembatan Bacem pertama kali dibangun pada tahun 1908 oleh Sri Susuhunan Paku Buwana (PB) X, raja Keraton Solo.

News | 17:29 WIB

Kebijakan tarif impor yang ditetapkan oleh Presiden Amerika Serikat (AS) Donald Trump membuat keluh kesah para pelaku industri.

News | 17:19 WIB
Tampilkan lebih banyak