Selain kualitasnya masih jauh dari Sananta, harga pasar sang pemain juga terpaut jarak yang bisa dibilang sangat jauh.
Menilik laman resmi Transfermarkt, Titan saat ini memiliki nilai pasar mencapai 1,74 miliar di usianya yang sudah 22 tahun.
Sementara Ramadhan Sananta di usianya yang masih 20 tahun sudah memiliki nilai pasar nyaris 5 miliar, tepatnya 4,78 miliar.
Terlepas dari itu absennya Sananta tentu membawa berkah tersendiri untuk Titan, Asian Games 2022 bakal jadi panggungnya.
Panggung membuktikan kualitas seorang striker Timnas Indonesia, dan berharap membawa perubahan signifikan terhadap nilai pasarnya.
Mampukah Titan Agung menjawab kepercayaan yang sudah diberikan Indra Sjafri terhadap dirinya? fan Timnas Indonesia pun menanti.
Kontributor: Eko