SuaraSurakarta.id - Ketua Umum Partai Solidaritas Indonesia (PSI), Giring Ganesha tiba-tiba menemui Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka di Balai Kota Solo, Jumat (19/5/2023) siang.
Pada pertemuan tersebut, Giring ditemani istrinya Cynthia Riza bersama putra dan putrinya.
Dalam pertemuan dengan Gibran, Giring memperkenalkan istrinya kepada Gibran. Karena istrinya akan maju sebagai calon legislatif (caleg) DPR RI dari PSI di Dapil V Jateng atau Dapil Soloraya yang meliputi Kota Solo, Sukoharjo, Klaten, dan Boyolali.
"Ke sini sekalian mengantar Cyntia juga. Mohon doanya, Cyntia nanti akan maju menjadi caleg DPR RI di Dapil V Jateng," terang Giring saat ditemui usai bertemu Gibran, Jumat (19/5/2023).
Giring mengatakan jika kedatangan ke sini ini sowan dan minta izin ke beliau. Dia juga mengaku banyak belajar sama Mas Wali bagaimana cara beliau memimpin.
"Jadi ini sowan, kan harus izin sama Mas Wali. Mas Wali kan selain teman dekat, banyak belajar juga sama Mas Wali, cara beliau memimpin. Sangat luar biasa, saya banyak belajar," papar dia.
Menurutnya selama ini sang istri sering mengikuti dirinya keliling ke berbagai daerah. Apalagi istri juga tahu bahwa gagasan PSI memperjuangkan dan melanjutkan cita-cita besar Presiden Joko Widodo (Jokowi), seperti kuliah gratis atau BPJS gratis.
"Mungkin lihat suaminya keliling, jadi merasa tertarik dan sudah saatnya mengabdi. Saya juga bangga dengan dia, karena tidak gampang untuk terjun," katanya.
Sementara itu Cynthia Riza pun menjelaskan motivasinya terjun di dunia politik. Dia mengungkapkan bahwa dirinya termotivasi setelah melihat Kota Solo saat berkunjung ke pernikahan Kaesang Pangarep dan Erina Gudono.
Baca Juga:Prabowo Terbang ke Solo Bertemu Relawan Jokowi, Dapat Dukungan Presiden? Gibran Bocorkan Hal Ini..
"Saya sebenarnya dari Boyolali. Kemarin pas ke pernikahan Kaesang-Erina, Solo tambah bagus, banyak juga obyek wisata untuk keluarga," sambung dia.
- 1
- 2