Dinamika Politik Makin Memanas, Gibran Tegaskan ASN Pemkot Solo Tak Terpancing

Gibran mengatakan bahwa saat ini dinamika politik sudah semakin panas, sudah semakin keras.

Ronald Seger Prabowo
Rabu, 26 April 2023 | 14:05 WIB
Dinamika Politik Makin Memanas, Gibran Tegaskan ASN Pemkot Solo Tak Terpancing
Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka saat mengenakan jaket Piala Dunia U-20 2023. (Suara.com/Ari Welianto)

SuaraSurakarta.id - Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka menegaskan agar Aparatur Sipil Negara atau ASN Pemkot Solo tetap fokus pada pekerjaannya masing-masing. Tetap fokus melayani warga dengan dinamika politik saat ini yang sudah semakin panas. 

Hal ini disampaikan Gibran dihadapan ribuan ASN dalam pengarahan wali kota pasca cuti bersama Idul Fitri 1444 H di Pendapi Gede Balai Kota Solo, Rabu (26/4/2023).

Gibran mengatakan bahwa saat ini dinamika politik sudah semakin panas, sudah semakin keras. Ada yang sudah deklarasi, ada yang pindah partai, ada yang setiap hari melakukan konsolidasi. 

"Saya tegaskan sekali lagi untuk bapak, ibu semua yang hadir hari ini, untuk tidak terpengaruh. Untuk tetap fokus pekerjaan masing-masing, untuk tetap fokus melayani warga," terangnya, Rabu (26/4/2023).

Baca Juga:3 Pelajaran Hidup dari Drakor Queenmaker, Drama Terbaru Kim Hee Ae

Gibran juga meminta kepada tenaga kerja dengan perjanjian kontrak (TKPK), jangan menghilang di jam kerja. Terutama pada saat-saat dinamika politik semakin panas sekarang ini. 

"Fokus untuk melayani warga. Kepala-kepala OPD jangan ada yang peukewuh dan takut dengan TKPK, fokus pekerjaan yang ada sekarang, kita fokus melayani warga dulu," paparnya.

Menurutnya masih banyak PR-PR yang harus diselesaikan. Kemarin memang saat Rapat Koordinasi Pengendalian Operasional Pembangunan (Rakor Pop), angka-angkanya itu lebih baik dari tahun lalu.

"Tapi PR-PR nya masih banyak. Saya mohon fokus dulu pada pekerjaan yang ada, perbaiki pelayanan-pelayanan yang ada," sambung dia.

"Jangan terdistraksi dengan berita-berita yang ada, dengan urusan pencapresan yang ada. Kita fokus melayani warga," jelasnya.

Baca Juga:PPP Umumkan Capres Rabu (26/1) Ini

Gibran menambahkan jika sebagai antisipasi agar ASN dan TKPK tidak ikut atau terlibat aktif dalam politik.

"Ini antisipasi saja, pokoknya fokus pada pekerjaan kita masing-masing. Kalau ada yang terlibat pasti konangan, tenang saja," tandas dia.

Kontributor : Ari Welianto

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini